Jakarta, Gesuri.id - Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Riau Ma'mun Solikhin, yang juga merupakan anggota DPRD Riau dari daerah pemilihan (dapil) Kampar, menginisiasi kegiatan fogging di wilayah dapilnya, Sabtu (7/12).
Langkah ini diambil setelah Ma'mun menerima laporan dari Kepala Desa Tambusai, Kecamatan Rumbio Jaya, bahwa enam warga telah terjangkit DBD.
Baca: Ganjar Tegaskan Petani Harus Sejahtera Jika Ingin Hapus Kartu Tani
"Saya mendapat laporan saat kunjungan ke desa, sudah ada enam warga yang terserang, namun belum ada tindakan dari Dinas Kesehatan Kampar," ungkap Ma'mun.
Ia menjelaskan, kegiatan fogging dilakukan secara gotong royong. "Saya langsung berkoordinasi dengan dinas kesehatan. Kami menyediakan alat fogging, sementara dinas menyiapkan obat-obatan. Ini adalah kerja bersama," ujar Ma'mun.
Ma'mun juga menekankan agar Dinas Kesehatan lebih proaktif dalam menangani kasus seperti ini. "Jangan hanya menunggu laporan, tetapi harus aktif memantau melalui puskesmas untuk memastikan kesehatan masyarakat," tegasnya.
Baca: Ganjar Ucapkan Selamat Atas Kemenangan Pramono-Rano
Pelaksanaan fogging dipimpin oleh anggota DPRD Kabupaten Kampar dari Fraksi PDI Perjuangan, Azhari Nardi, bersama Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Rumbio Jaya, Rianto, serta pengurus ranting partai dan Masol Center.
Azhari mengatakan, kegiatan ini dilakukan sebagai respons atas lambatnya tindakan dari Dinas Kesehatan Kampar.