Tangsel, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan Tangsel berbagi makanan sehat untuk warga Tangerang Selatan, kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian HUT ke 50 PDI Perjuangan dan tindak lanjut dari instruksi ibu Megawati Soekarnoputri dimana semua kader partai harus benar-benar concern tentang masalah stunting.
Baca: Puan Satu-Satunya Perempuan Jadi Warga Kehormatan Marinir
"Sebagai kader partai yang harus bergerak lurus terhadap instruksi partai, PDI Perjuangan Kota Tangerang Selatan bergerak dalam satu komando untuk membantu memperbaiki permasalahan stunting di Tangsel ini. Perlu digarisbawahi bahwa apa yang dilakukan PDI Perjuangan bukan hanya memberikan makanan gizi gratis pada hari ini, namun PDI Perjuangan yang memiliki 3 pilar akan terus turun ke rakyat untuk melakukan berbagai pencegahan stunting ini," tegas Wanto Sugito dalam keterangan resmi yang diterima Gesuri.id, Senin (23/1).
Lebih lanjut Aktivis 98 UIN Jakarta ini menjelaskan jika angka stunting di Indonesia itu masih berada di angka 24,4 persen pada tahun 2021. Angka ini masih jauh dari angka prevalensi yang ditargetkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024, yakni 14 persen. Sedangkan di Tangerang Selatan, di tahun 2021 permasalahan stunting ini berada di angka 19.9 persen. Angka ini naik 4,51 persen di tahun 2019.
"PDI Perjuangan sadar bahwa stunting ini yang memang berakar dari kurangnya gizi saat masih dalam kandungan seorang ibu dapat mengakibatkan dampak jangka Panjang, stunting dapat menghilangkan satu generasi dan ini jelas membahayakan.Target nasional untuk mewujudkan Indonesia emas 2045 akan terhambat karena syarat utama mewujudkan hal tersebut adalah anak-anak yang memiliki gizi cukup sehingga pertumbuhan otak dan fisiknya mumpuni untuk menghadapi persaingan dunia yang sangat kompetitif," jelasnya.
Tak ingin hal itu terjadi maka dirinya mengajak untuk bersama-sama, baik bapak-bapak yang istrinya sedang hamil atau berencana memiliki keturunan lagi, atau bahkan disini ada ibu-ibu yang sedang hamil agar supaya menjaga asupan makanannya selama kehamilan atau selama 1000 hari pertama kehidupannya, yang artinya dari sejak kandungan hingga janin berusia sekitar 2 tahun.
"Bu Mega berpesan, kita harus jaga bumi dan generasi mendatang. Ibu-ibu yang sedang hamil atau yang berencana memiliki anak agar jangan hanya peduli pada skin care-nya saja tetapi juga pada Kesehatan, gizi dan perkembangan janin. Kita semua berharap agar generasi-generasi mendatang akan mencetak Soekarno-Soekarno junior dan Megawati-Megawati junior yang memiliki Kesehatan yang prima, kecerdasan dan intelektual yang tinggi serta kepemimpinan yang disegani, tidak hanya di dalam, tapi juga di di luar negeri," ungkap pria yang juga menjabat sebagai Ketum DPN Repdem ini.
Baca: Banteng Sumedang Beri Makanan Sehat ke Ibu Hamil & Balita
Terakhir, Wanto juga mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek bagi kader PDI Perjuangan Kota Tangerang Selatan yang merayakannya Gong Xi Fa Chai, semoga kebahagian dan Keberkahan selalu meyertai kita semua warga Tangerang Selatan di manapun berada dan kepada ibu kita tercinta Ibu Megawati Soekarnoputri yang berulang tahun yang ke-75. Semoga ibu kita ini selalu diberikan Kesehatan,Panjang umur agar terus mampu memberikan keteladanan bagi kita semua kader PDI Perjuangan.
"Tahun baru imlek 2023 ini disimbolkan dengan kelinci air dimana menurut yang saya baca memiliki makna kedamaian dan kemakmuran. Semoga tahun ini menjadi tahun harapan bagi kita semua, Aamin Aamin Ya Rabbal A’lamin," tutupnya.