Ikuti Kami

Edy Wuryanto Ungkap Keistimewaan Daun Kelor

Edy mengungkapkan, daun kelor atau moringa oleifera merupakan tanaman di daerah tropis yang biasa digunakan untuk pengobatan. 

Edy Wuryanto Ungkap Keistimewaan Daun Kelor
Anggota Komisi IX DPR RI Edy Wuryanto.

Blora, Gesuri.id - Anggota Komisi IX DPR RI Edy Wuryanto mengungkapkan keistimewaan tumbuhan khas Blora, Jawa Tengah (Jateng), Tumbuhan itu adalah daun kelor. 

Edy mengungkapkan, daun kelor atau moringa oleifera merupakan tanaman di daerah tropis yang biasa digunakan untuk pengobatan. 

Baca: Lawan Stunting, Halo Puan Olah Daun Kelor Jadi Asupan Super

"Manfaat daun kelor untuk kesehatan ini sangat banyak, sehingga sering dipakai untuk berbagai keperluan," ujar Edy. 

Politisi PDI Perjuangan itu melanjutkan, ada banyak sekali kandungan nutrisi di dalam daun kelor.

Kandungan itu  adalah protein, karbohidrat, zat besi, magnesium, kalium, kalsium, vitamin C, vitamin A, dan asam folat. 

Baca: Gerakan Melawan Stunting HaloPuan Masuk ke Jawa Tengah

Dari kandungan inilah yang mengantarkan daun kelor menjadi rujukan pengobatan herbal dengan segudang manfaat.

"Tidak cuma hanya buat pengobatan herbal, daun kelor ini juga bisa di buat beberapa macam produk seperti kopi kelor, Teh Kelor, Tepung Kelor, bahan kosmetik dan masih banyak lagi," pungkas Anggota DPR-RI dari Dapil Jateng 3 itu.

Quote