Ikuti Kami

HUT ke-79 RI, DPD PDI Perjuangan Banten Gelar Upacara

Kegiatan ini dihadiri oleh pengurus DPD, cabang dari 5 kabupaten dan kota, organisasi sayap dan badan partai, serta para kader.

HUT ke-79 RI, DPD PDI Perjuangan Banten Gelar Upacara

Jakarta, Gesuri.id - DPD PDI Perjuangan Provinsi Banten menggelar upacara dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Indonesia ke-79 yang berlangsung di lapangan Kantor DPD PDI Perjuangan Provinsi Banten, Sabtu (17/8/2024).

Kegiatan ini dihadiri oleh pengurus DPD, cabang dari 5 kabupaten dan kota, organisasi sayap dan badan partai, serta para kader.

Asep Rahmatullah, Sekretaris DPD PDI Perjuangan, dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur atas persatuan bangsa Indonesia yang tetap terjaga meski telah melewati berbagai fase politik hingga saat ini. Menurutnya, persatuan ini harus terus dijaga agar cita-cita Indonesia Emas dapat tercapai.

“Harapan saya kepada para kader partai, baik yang berada di eksekutif maupun legislatif, adalah agar tetap memperjuangkan kepentingan rakyat. Kita harus terus menjunjung tinggi demokrasi dan menyampaikan program partai kepada masyarakat,” ujar Asep Rahmatullah. Ia juga mengingatkan pentingnya kehadiran kader di tengah-tengah masyarakat, sebagaimana ditekankan oleh Ketua Umum PDI Perjuangan.

Asep menambahkan bahwa tugas berat kader ke depan adalah menjaga demokrasi yang sejati. Ia menyatakan kekhawatirannya bahwa demokrasi di Indonesia saat ini hanya bersifat prosedural, digunakan sebagai alat pembenaran, dan bukan untuk kesejahteraan masyarakat.

“Kami berharap perwakilan partai baik di eksekutif maupun legislatif terus menjaga demokrasi dan memperjuangkan aspirasi dari masyarakat,” ungkapnya.

Abraham Garuda Laksono, Anggota DPRD Provinsi Banten terpilih, turut hadir dalam acara tersebut. Ia mengungkapkan kegembiraannya karena diperkenalkan sebagai Anggota DPRD termuda di Banten dan diberi kehormatan untuk menerima potongan tumpeng pertama dari Sekretaris DPD PDI Perjuangan.

“Semoga saya dapat menjalankan perintah dari Pak Sekretaris DPD PDI Perjuangan Banten untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat dan membumikan program partai,” ungkapnya.

Abraham juga menambahkan bahwa peringatan HUT Kemerdekaan Indonesia ini menegaskan komitmen PDI Perjuangan untuk terus berjuang demi kepentingan rakyat dan menjaga keutuhan serta kualitas demokrasi di Indonesia.

Sumber semartara.news

Quote