Slawi, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tegal menggelar festival kuliner pengganti beras di Kantor DPC Tegal di Slawi pada Jumat (15/1). Festival itu, bukan sekedar menggelar aneka kuliner saja melainkan uji kemampuan para kader perempuan dalam mengolah bahan makanan pendamping beras sebagai alternatif makanan pokok hingga aneka jajanan.
Baca: Bambang Pacul ke Komnas HAM: Merusak Hidup Orang, Hukum Mati
Anggota Komisi IX DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Dr. Dewi Aryani. M.Si yang didaulat menjadi juri perlombaan juga membantu memberikan modal untuk membeli bahan-bahan yang diperlukan. Itu, nantinya akan diolah di menjadi berbagai aneka jajanan.
Politisi PDI Perjuangan yang akrab disapa DeAr itu menegaskan festival kuliner yang digelar tidak saja untuk membangkitkan semangat kader dan masyarkat dalam memberdayakan potensi lokal. Tetapi juga menunjukkan betapa kayanya Indonesia dengan hasil buminya. Dear juga menekankan agar mengolah bahan makanan yang merupakan hasil bumi asli Kabupaten Tegal.
"Ciri khas Indonesia salah satunya dari kayanya bangsa ini akan berbagai bahan makanan hasil pertanian kita," katanya.
Baca: Cagub DKI 2024? Ahok Minta Semua Pihak Jangan Berandai-andai
Dear mengingatkan, Pemerintah saat ini tengah berupaya agar Indonesia bisa mencapai ketahanan pangan. Itu, dapat diwujudkan dengan menggali semua potensi bahan pangan pokok selain beras.
"Kabupaten Tegal ini cukup banyak hasil pertanian selain beras, seperti kentang, ubi jalar, singkong, jagung hingga kacang-kacangan yang bisa dijadikan sebagai bahan pangan pengganti beras,"ujarnya.