Ikuti Kami

Kawal PJJ, Putra Pastikan PIP Diterima Masyarakat 

“Bapak ibu harus siap lahir batin kalau anak-anak kita akan PJJ sampai tahun depan. Karena kita juga tidak disiplin, abai pakai masker."

Kawal PJJ, Putra Pastikan PIP Diterima Masyarakat 
Anggota Komisi X DPR RI Putra Nababan dalam pertemuannya dengan warga yang mayoritas anaknya masih duduk dibangku sekolah, di Jakarta Timur. (Foto: gesuri.id/Elva Nurrul Prastiwi)

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi X DPR RI Putra Nababan meminta kepada para orang tua siswa untuk mempersiapkan diri atas segala kemungkinan dampak pandemi Covid-19 di sektor pendidikan yang seolah belum akan berujung. 

Namun di tengah kesulitan tersebut, Putra memberikan kepastian beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) telah diterima oleh warga DKI Jakarta.

Baca: Kepada Mendikbud, Putra Minta Sosialiasi PIP & Evaluasi PJJ

"Dalam kondisi saat ini, seberapapun yang diterima warga pasti bermanfaat. Dana PIP bisa digunakan untuk beli paket internet untuk memperlancar proses belajar anak-anak. Tidak akan mencukupi tapi setidaknya bisa membantu," kata Mantan Pemred Metro TV tersebut, dalam pertemuannya dengan warga yang mayoritas anaknya masih duduk dibangku sekolah, di Jakarta Timur.

Baca: New Normal? Putra Minta Nadiem Sampaikan Evaluasi PJJ

Untuk itu, Putra mengingatkan kepada para orangtua untuk bersabar dan mau tak mau harus siap mengikuti mekanisme sistem Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) dalam waktu yang belum akan segera berakhir.

Sebab, lanjut putra, faktanya PJJ ini tidak akan selesai dalam waktu dekat. 

Pasalnya hingga saat ini, ia mencatat angka warga yang terinfeksi Covid-19 belum juga mengalami penurunan, bahkan sebaliknya masih terus mengalami peningkatan, khususnya di DKI Jakarta.

"Bapak ibu harus siap lahir batin kalau anak-anak kita akan PJJ sampai tahun depan. Kenapa? Karena kita juga tidak disiplin, abai pakai masker. Bukan nakut-nakutin, tapi ibu harus siap main panjang," ungkap Putra.

Putra juga memastikan sebagai wakil rakyat dari Dapil Jakarta Timur dirinya akan terus memperjuangkan program pendidikan untuk warga.

Baca: Putra Dorong RRI Jadi Solusi Dalam Pembelajaran Jarak Jauh

Selain beasiswa pendidikan berupa PIP, dalam kesempatan tersebut, Putra secara simbolis memberikan bantuan biskuit balita dan ibu hamil dari Kemenkes untuk warga Jaktim yang diserahkan kepada perwakilan ketua Posyandu di Kebon Pala.

"Kita bantu biskuitnya semoga bisa meringankan. Sampaikan salam saya ke ibu-ibu di posyandu," tandasnya.

Quote