Ikuti Kami

Ono Surono Dorong Pesantren Punya Kegiatan Berkuda

Ono: Pordasi Jabar juga telah melakukan kerjasama dengan Forum Pondok Pesantren Jabar sebagai bagian dari pembinaan.

Ono Surono Dorong Pesantren Punya Kegiatan Berkuda

Kabupaten Bandung, Gesuri.id - Ketua Persatuan Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) Jabar, Ono Surono, mendorong pesantren yang belum mempunyai kegiatan berkuda untuk melakukan pengenalan.

Pordasi Jabar, lanjut Ono, juga telah melakukan kerjasama dengan Forum Pondok Pesantren Jabar sebagai bagian dari pembinaan.

Sebab, menurutnya, cukup banyak bibit atlet yang lahir dari pondok Pesantren.

“Bagaimana Pordasi Jabar untuk bisa masuk pesantren, bagaimana memperkenalkan, bagaimana berkuda dan sebagainya. Saya yakin mereka butuh juga pendamping dari Pordasi,” ucapnya, saat Pordasi Jawa Barat menggelar seleksi atlet untuk Horseback Archery Competition atau Kompetisi Panahan Berkuda di Pesantren Al Muklish Soreang Kabupaten Bandung, Minggu (14/7).

Ono berharap pondok pesantren dapat menorehkan prestasi baik skala Jawa Barat, nasional atau bahkan internasional.

"Tentu menjadi harapan kita semua. Saya ucapkan terimakasih pada seluruh panitia, Pordasi Jaya, Jabar Hattric Juara,” pungkasnya.

Ono menambahkan selain seleksi atlet berkuda untuk bekompetisi tingkat Jawa Barat juga dilakukan sebagai persiapan PON 2024.

Horseback Archery Competition ini akan dilakukan dalam waktu dekat dan memperebutkan Piala Ono Surono.

“Alhamdulillah, seleksi ini diikuti oleh atlet dari berbagai daerah di Jawa Barat, bahkan juga dari pesantren. Hal ini lantaran olahraga berkuda terutama horseback archery ini sangat dekat dengan kalangan pesantren,” ujar Ono.

Sumber

Quote