Mataram, Gesuri.id - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Mataram menyembelih satu ekor sapi dan tiga kambing di momentum Iduladha 1444 Hijriah atau tahun 2023 ini.
Baca: Segel GKI Bajem Ciracas Dilepas, Milchias Harap Pihak Gereja Tak Terlena
"Hakikatnya sama semangat pengorbanan yang harus kita contoh, walaupun sama dari hindu," ungkap Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Mataram Made Slamet, Jumat (30/6).
Made Slamet menyebut semangat itu harus juga dibawa di dalam partai, dan tidak hanya mengejar jabatan.
"Ketika kita dipartai juga harus begitu, masuk partai harus semangat pengabdian bukan mengejar jabatan dan dilakukan dengan ikhlas," ungkapnya.
Baca: TMP Jatim Distribusikan 350 Besek Daging Kurban dari Ara Sirait ke Kader dan Warga
Made Slamet juga mengakui bahwa pada Iduladha ini lebih sedikit dibanding tahun lalu.
"Kita kurban satu sapi besar, kambing lima. Terbatas sekali makanya tidak bisa terbesar banyak, palingan sekitarnya saja," ungkapnya.