Ikuti Kami

PDI Perjuangan TBB Bagikan Ratusan Paket Sembako

Ratusan paket sembako untuk masyarakat Mekar Asri yang terdampak sosial dan ekonomi di daerah itu.

PDI Perjuangan TBB Bagikan Ratusan Paket Sembako
Budhi Condrowati Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Lampung bekerjasama dengan DPC PDI Perjuangan Tulang Bawang Barat dan seluruh Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Tulang Bawang Barat membagikan bantuan ratusan paket sembako untuk masyarakat Mekar Asri yang terdampak sosial dan ekonomi di daerah itu. (Foto: Istimewa)

Tulang Bawang Barat - Budhi Condrowati Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Lampung bekerjasama dengan DPC PDI Perjuangan Tulang Bawang Barat dan seluruh Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Tulang Bawang Barat membagikan bantuan ratusan paket sembako untuk masyarakat Mekar Asri yang terdampak sosial dan ekonomi di daerah itu.

Baca: Srikandi Banteng Risfa Minta Pemkot Gencar Sosialisasi PSBB

Hal itu dilakukan dengan cara mendatangi warga dari rumah ke rumah yang berada di Mekar Asri Kabupaten Tulang Bawang Barat. Sebab, sebagai wakil rakyat, ia harus selalu hadir di tengah masyarakat. 

"Sedikit, semoga bermanfaat bagi warga. Alhamdulillah, paket sembako sudah kita serahkan kepada warga. Ini adalah betuk kepedulian dan gotong royong kami sebagi kader Partai PDI Perjuangan,” ujar Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Lampung.

“Mekar Asri mupakan daerah Zona Merah yang terdampak Covid-19 di Tulang Bawang Barat sehingga diwilayah tersebut diberlakukan karantina wilayah. Disini terdapat 2 kasus, 1 pasien yang positif Covid-19, yang lainnya masih berstatus ODP," jelas Gek Condro Sapaannya.

Senada dengan Budhi Condrowati, Ponco Nugroho, ST Ketua DPC PDI Perjuangan Tulang Bawang Barat menambahkan akibat karantina wilayah tersebut warga Mekar Asri harus berdiam diri dirumah, dan itu berdampak bagi perekonomian keluarga. Sehingga kami datang untuk mencoba meringankan beban warga Makar Asri.

Baca: Galmerrya Bantu Keluarga Terdampak Langsung Covid-19

Melalui bantuan yang dibagikan, ia berharap warga bisa memanfaatkan secukupnya, dan meminta untuk tetap tenang dalam masa ini. Selalu, mendengar himbauan pemerintah dalam penanganan penyebaran Covid-19. 

"Tetap jaga jarak, hindari kerumunan dalam jumlah banyak. Tetap, jaga kebersihan, rajin berolahraga dan minum jamu-jamuan hasil dari rempah-rempah bumi kita,” tutup Ketua DPRD Tulang Bawang Barat tersebut.

Quote