Jakarta, Gesuri.id - Pemerintah Kota Solo meraih juara pertama Paritrana Award Kategori Kota/Kabupaten dalam mendukung penyelenggaraan jaminan sosial ketenagakerjaan sesuai undang-undang. Penghargaan diberikan oleh Wakil Presiden Republik Indonesia HM Jusuf Kalla kepada Wakil Walikota Surakarta, Achmad Purnomo di Kantor Sekretariat Wakil Presiden, Selasa (31/7).
Politisi PDI Perjuangan tersebut menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung terwujudnya jaminan keselamatan ketenagakerjaan di Kota Solo.
Baca: Rudy Tebus Belasan Ijazah Warga Solo dengan Uang Pribadinya
"Sehingga berhasil meraih Penghargaan Paritrana Award tahun ini," katanya.
Sementara itu, Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan, Agus Susanto menjelaskan, Penghargaan Paritrana Award merupakan wujud apresiasi atas dukungan pemerintah daerah dan pengusaha serta pelaku UMKM terhadap penyelenggaraan program jaminan sosial ketenagakerjaan.
“Penghargaan ini dalam rangka mendorong percepatan dan cakupan kepesertaan sekaligus apresiasi terhadap pemerintah daerah dan para pengusaha dalam upaya memaksimalkan penyelenggaraan perlindungan tenaga kerja melalui jaminan sosial ketenagakerjaan. Aspek penilaian meliputi coverage kepesertaan, aspek regulasi, inisiatif dan diseminasi informasi,” jelas Agus Susanto.
Sementara itu, dalam sambutannya Wakil Presiden Jusuf Kalla menyampaikan apresiasi kepada pemda maupun pengusaha yang memperoleh piala Paritrana Award. Pihaknya menegaskan, pengusaha harus memandang tenaga kerja sebagai mitra.
Baca: Rudy Lepas Jalan Sehat Masyarakat Batak Solo
“Kita berbicara salah satu fungsi yang sangat penting pada kemajuan perusahaan, daerah ataupun negara ialah kemampuan tenaga kerja yang baik dalam jumlah yang cukup. Tenaga kerja harus dilihat sebagai mitra karena pola bernegara kita didasarkan pada Pancasila yang tidak membedakan antara yang rendah dan tinggi,” jelas Wakil Presiden.
Penghargaan Paritrana Award baru pertama kali diberikan untuk lima kategori pemenang, yaitu Pemerintah Provinsi Terbaik, Pemerintah Kabupaten/Kota Terbaik, Perusahaan Besar Terbaik, Perusahaan Menengah Terbaik dan Usaha Kecil Mikro (UKM) Terbaik.