Ikuti Kami

Puan Beri Edukasi & Semangati ke Ibu Hamil

Mengenakan jaket merah dan masker hitam, Puan terlihat memegang kepala, pipi, dan pundak para anak yang lewat di depannya.

Puan Beri Edukasi & Semangati ke Ibu Hamil
Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani.

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani menyapa ratusan ibu hamil, bayi, dan anak di Sekolah Partai, Jalan Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Sabtu (18/6).

Di aula partai yang sebelumnya dipakai kepala dan wakil kepala daerah menggelar rapat koordinasi kemarin, ratusan ibu hamil, anak, dan bayi sudah berkumpul.

Puan ketika memasuki ruang serba guna itu langsung dihadapkan dengan ratusan ibu dan anak yang memadati ruangan.

Ketua DPR RI itu pun tampak menyapa anak-anak yang lalu lalang di aula tersebut. Mengenakan jaket merah dan masker hitam, Puan terlihat memegang kepala, pipi, dan pundak para anak yang lewat di depannya.

Baca: Puan Imbau Ibu Hamil Konsumsi Makanan-makanan Bergizi

Dalam satu sesi, eks Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) itu sampai jongkok untuk menyapa seorang ibu yang duduk menggendong anaknya.

Puan menanyakan usia hingga bagaimana kondisi kesehatan ibu dan sang anak.

"Sehat, kan, bu. Ini anaknya harus dijaga betul kesehatannya," kata Puan sambil memegang kepala sang anak.

Tak berapa lama, ada seorang anak yang tiba-tiba saja menghampiri cucu Proklamator RI Bung Karno itu.

Anak perempuan berbaju hitam itu tampak menarik-narik Puan. Puan pun menanyakan di mana ibu anak tersebut.

Anak berbaju hitam itu pun menunjuk ibunya. Namun ternyata, sang anak ingin berfoto bersama Puan. Puan pun menggandeng anak itu dan berfoto berdua.

Puan didampingi Ketua DPP Ribka Tjiptaning menyapa para ibu dan anak.

Putri Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri itu lalu berjalan ke depan. Di sana, Puan mengajak seorang menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Awalnya, sang anak saat menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia itu langsung melompat. "Indonesia Raya, merdeka, merdeka," tutur anak itu sambil bernyanyi yang disambut tawa anak-anak lain.

"Ayo, kita mulai dari awal. Indonesia Tanah Airku, tanah tumpah darahku," kata Puan yang akhirnya disambut oleh anak-anak lainnya.

Setelah dari aula itu, Puan lalu menuju ke ruang rawat ibu hamil. Dia langsung menanyakan kondisi kesehatan ibu hamil yang terbaring di atas kasur.

"Mules? Ini sudah berapa bulan. Oh, delapan. Dokternya mana? Bagaimana aliran darahnya?" kata Puan kepada ibu dan dokter.

Dokter itu menyampaikan bahwa tensi ibu hamil itu dalam kondisi normal.

Baca: 500 Ibu Hamil Hadir di Sekolah Partai PDI Perjuangan

Puan lalu menuju ke kasur ibu hamil lainnya. Sambil mengelus-elus kaki sang ibu, Puan mendengarkan laporan dari dokter bahwa yang bersangkutan sedang tahap kontraksi.

"Pelan-pelan, bu. Tarik napas. Istirahat," kata dia memberikan semangat kepada sang ibu.

Seperti diketahui, DPP PDI Perjuangan menggelar Gebyar Inovasi Pelayanan Kesehatan Rakyat dalam rangkaian peringatan Bulan Bung Karno. Kegiatan terbuka bagi para kader dan masyarakat, terutama para ibu.

Dalam kesempatan ini, digelar diskusi dengan sejumlah narasumber. Penyuluhan stunting oleh Kepala BKKBN Hasto Wardoyo, sedangkan kampanye produk makanan pencegahan stunting oleh Kepala BRIN Dr. Laksana Tri Handoko. Lalu, demo memasak menu sehat atasi stunting oleh Wakil Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu.

Acara ini diikuti sekitar 700 ibu hamil, 250 calon pasangan pengantin, serta ratusan bayi di bawah dua tahun.

Selain sosialisasi mengenai stunting, Gebyar Inovasi Pelayanan Kesehatan Rakyat juga menghadirkan Dapur Sehat Atasi Stunting (DASHAT).

Quote