Ikuti Kami

Rapidin Simbolon Salurkan Bantuan ke Korban Banjir di Kabupaten Tapanuli Utara

Kunjungan ini merupakan wujud kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam tersebut.

Rapidin Simbolon Salurkan Bantuan ke Korban Banjir di Kabupaten Tapanuli Utara
Ketua DPD PDI Perjuangan Sumatera Utara (Sumut) Rapidin Simbolon.

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPD PDI Perjuangan Sumatera Utara (Sumut) Rapidin Simbolon mengunjungi korban banjir bandang di Aek Sarulla, Kecamatan Pahe Jae,  dan Kecamatan Siatas Barita Kabupaten Tapanuli Utara, Selasa (7/1). 

Kunjungan ini merupakan wujud kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam tersebut.

Rapidin didampingi oleh Fungsionaris PDI Perjuangan Sumut, Sutrisno Pangribuan, dan Ketua Komisi B DPRD Sumut, Sorta Ertaty Siahaan. Dalam kesempatan itu, mereka menyerahkan bantuan sembako kepada warga yang terdampak banjir bandang yang terjadi pada 29 Desember 2023, sekitar pukul 19.00 WIB.

Baca: 9 Prestasi Mentereng Ganjar Pranowo Selama Menjabat Gubernur

Fernando Siburian, Kepala Desa Aek Sarulla, menjelaskan bahwa banjir bandang melanda enam desa dan satu kelurahan, merusak 127 rumah dan menggenangi lahan pertanian. Sekitar 700 kepala keluarga (KK) terdampak, dengan banyak lahan pertanian rusak parah dan sawah gagal panen. "Lahan pertanian masih tertutup lumpur setinggi satu meter, dan mungkin baru bisa dikelola lagi dalam waktu setahun atau lebih," ujarnya.

Selain itu, irigasi yang rusak parah dan pasang air sungai yang naik hingga satu meter juga menjadi masalah besar bagi warga setempat. 

"Kami sangat membutuhkan tembok penahan sungai untuk melindungi rumah-rumah yang berada dekat aliran sungai," tambahnya. 

Meskipun tidak ada korban jiwa dalam bencana ini, banyak rumah yang tidak bisa dihuni lagi, sementara peralatan dapur dan barang-barang lainnya terbawa arus.

Meski penyebab pasti dari banjir bandang belum diketahui, terlihat banyak gelondongan kayu yang tercabut hingga akarnya. "Sungai Aek Sarulla masih keruh, kami akan selidiki lebih lanjut ke hulu, dekat Kecamatan Pangaribuan," jelas Fernando.

Setelah mendengar keluhan warga, Rapidin langsung meninjau pemukiman dan lahan pertanian yang terdampak. Ia pun memberikan bantuan sembako yang terdiri dari beras, mie instan, minyak goreng, teh, dan susu kental manis, yang diharapkan dapat meringankan beban warga.

"Semoga bantuan ini bisa sedikit menyeka air mata masyarakat yang terkena musibah. Kami, PDI Perjuangan, akan selalu ada di tengah rakyat, baik dalam suka maupun duka," ujar Rapidin.

Baca: Ganjar Sentil Jokowi yang Tak Kembalikan KTA PDI Perjuangan

Rapidin juga menekankan pentingnya penanganan lanjutan terhadap dampak bencana ini. Ia mengajak anggota DPRD Provinsi Sumut dan DPRD Kabupaten Tapanuli Utara untuk segera mengambil langkah konkret. 

"Normalisasi sungai harus menjadi prioritas untuk mencegah bencana serupa di masa depan," tegasnya. 

Ia juga mengungkapkan bahwa Komisi B DPRD Sumut, yang membidangi kehutanan, lingkungan hidup, dan pertanian, akan segera mengadakan rapat untuk membahas penanganan lebih lanjut.

Quote