Pangkalpinang, Gesuri.id - Anggota DPR RI Rudianto Tjen mengapresiasi kegiatan Festival Pesta Rakyat Piala Merdeka 2022.
Festival Pesta Rakyat Piala Merdeka 2022 dilaksanakan DPC PDI Perjuangan Kota Pangkalpinang bersama Rudi Center dan sayap partai Benteng Muda Indonesia (BMI) serta Taruna Merah Putih Provinsi Babel.
Baca: Rudianto Ajak Kader BMI Terus Berkreasi dan Berinovasi
Menurutnya, kegiatan ini merupakan bentuk kreatifitas dan solidaritas dari para kader PDI Perjuangan di Kota Pangkalpinang.
“Hari ini saya sangat senang, bisa hadir di dalam Festival Pesta Rakyat Piala Merdeka ini. Saya kagum kreatifitas para kader PDI Perjuangan di Pangkalpinang dan terutama wali kota Molen,” kata Rudianto Tjen usai meninjau Pasar Kuliner Merdeka, Kamis, (25/8).
Rudianto mengatakan, susasa pandemi Covid-19 yang dirasakan selama dua tahun ini membuat masyarakat jenuh, tentu kegiatan ini menjadi salah satu hiburan untuk masyarakat.
“Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat. Saya saNgat apresiasi pak wali kota, ketua DPC PDI Perjuangan Pangkalpinang dan sayap partai dengan ide kreatifnya dapat menghibur masyarakat,” ucapnya.
Selain menghibur masyarakat, lanjut Rudianto, festival Pesta Rakyat Piala Merdeka ini juga melibatkan para pelaku UMKM, sehingga adanya perputaran ekonomi pada kegiatan tersebut.
“Apalagi banyak para pelaku UMKM terlibat di acara ini, sehingga membuat omset para pedagang bertambah. Efeknya sangat luar biasa, ekonomi rakyat di Pangkpinang bergulir sedemikian rupa,” ujarnya.
Baca: Rudianto Bagikan Ribuan Bendera Merah Putih ke Masyarakat
Ia berharap, kegiatan serupa dapat dilaksanakan di kabupaten lain, khususnya kepada daerah dari kader PDI Perjuangan.
“Harapan saya selanjutnya di Bangka Selatan bisa mengikuti, karena PDI Perjuangan selalu memikirkan rakyat kecil. Momen ini sangat tepat dan harus digerakkan agar ekonomi masyarakat meningkat,” harapnya.