Ikuti Kami

Srikandi PDI Perjuangan Kota Probolinggo Gelar Aksi Donor Darah

Dwiana Yulidiana yang mengatakan, aksi donor darah merupakan kegiatan rutinan BPEK

Srikandi PDI Perjuangan Kota Probolinggo Gelar Aksi Donor Darah
Srikandi PDI Perjuangan Kota Probolinggo.

Jakarta, Gesuri.id - Srikandi PDI Perjuangan didominasi ibu-ibu yang tergabung dengan Badan Pemberdayaan Ekonomi Kerakyatan (BPEK), DPC Kota Probolinggo.

Menurut Kepala BPEK DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo, Dwiana Yulidiana yang mengatakan, aksi donor darah merupakan kegiatan rutinan BPEK.

Baca: Full Semringah, Ganjar Pranowo Hadiri Rakernas PDI Perjuangan V

“Kegiatan donor darah oleh ibu-ibu Srikandi PDI Perjuangan Kota Probolinggo ini rutin, hanya saja melihat stok darah yang kurang membuat kita lebih cepat untuk memberikan support ini kepada PMI,"ucapnya pada Suara Jatim Post Selasa, (11/06).

Ia menjelaskan, kondisi di tengah pandemi kebutuhan darah terus meningkat.

Pihaknya memastikan kehadiran PDI Perjuangan di tengah pemulihan ekonomi, juga kesehatan sebagai parameter kesejahteraan negara.

“Kalau generasi kita sehat, tentunya akan memudahkan dalam segala kegiatan termasuk ekonomi. Semoga ini menjadi pencetus semangat dalam berjuang,”harapnya.

Pihaknya berharap agar aksi sosial donor darah ini, juga diikuti oleh perempuan-perempuan lain di Kota Probolinggo, khusus anak-anak muda.

"Sebab donor darah ini selain kita memberikan dukungan sosial, donor darah juga membuat tubuh kita semakin sehat, "pungkasnya.

Diketahui, stok atau persediaan darah di PMI Kota Probolinggo, makin menipis.

Bahkan dari empat golongan darah, ada tiga golongan darah yang persediaannya makin sedikit. Yakni, golongan darah A, B, dan AB.

Baca: Ganjar: Perlu Ada Ruang 'Check and Balances' di Pemerintahan

Berdasarkan data PMI Kota Probolinggo, per Mei 2024 persediaan semua golongan darah tergolong stok opname atau stok yang persediaannya sedikit atau kurang dari 10 kantong.

Golongan darah A stoknya paling sedikit yaitu tersisa dua kantong.

Sementara, golongan darah B hanya tersisa lima kantong sedangkan, golongan darah O dan AB masing-masing tersedia sembilan kantong.

Quote