Kab Cilacap, Gesuri.id - Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Cilacap, Taufik Nurhidayat membagikan 200 paket Beras Mbak Puan kepada masyarakat yang berada di Pantai Winong, Desa Slarang, Kecamatan Kesugihan, Minggu (23/1).
Baca: Sumur Resapan Anies Cocoknya Jadi Tempat Beternak Lele
Hal itu dalam rangka memeringati HUT PDI Perjuangan ke-49, sekaligus merayakan HUT Ketua Umum PDI Partai, Hj. Megawati Soekarnoputri ke-75.
Dalam kesempatan ini, Taufik Nurhidayat mengatakan, pembagian paket Beras merupakan rasa syukur Partai. Sebagai Partainya wong cilik, PDI Perjuangan selalu mengedepankan ide dan gagasan untuk kesejahteraan rakyat.
“Dalam hal ini, kita wujudkan untuk saling berbagi, saling mengasihi, membantu sesama, serta masih banyak lagi kebaikan-kebaikan yang harus kita lakukan terhadap sesama. PDI Perjuangan tanpa rakyat bukanlah apa-apa. Maka dari itu, sebagai Kader Banteng, kita wajib mendengarkan dan mewujudkan aspirasi masyarakat,” tutur Taufik Nurhidayat, yang juga Ketua DPRD Kab. Cilacap.
Baca: Soal Presiden 3 Periode, PDI Perjuangan Taat Konstitusi
Sementara itu, Kepala Dusun (Kadus) Winong, Rasikun mengungkapkan, warga Pantai Winong, Desa Slarang mengucapkan terimakasih atas pemberian paket Beras Mbak Puan. Pihaknya juga mengucapkan selamat ulang tahun kepada Hj. Megawati Soekarnoputri, semoga panjang umur dan sukses selalu..
Saryo, salah satu warga Winong menutup,”saya sangat senang mendapatkan Beras ini. Terimakasih pak Taufik, Mbak Puan dan juga Ibu Megawati Soekarnoputri. Saya doakan, agar PDI Perjuangan selalu menjadi partai yang besar, serta partai yang membela masyarakat kecil,” tutupnya. Dilansir dari derapjuang.