Ikuti Kami

Yudha Puja Turnawan Gelar Jalan Sehat dan Pungut 63,53 Kg Sampah Plastik Bersama di Sukajaya

Kegiatan ini merupakan bagian dari edukasi kepada masyarakat tentang bahaya membuang sampah sembarangan, khususnya sampah plastik.

Yudha Puja Turnawan Gelar Jalan Sehat dan Pungut 63,53 Kg Sampah Plastik Bersama di Sukajaya

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Garut sekaligus Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Garut, Yudha Puja Turnawan, mengadakan kegiatan “Jalan Sehat dan Pungut Sampah Plastik” bersama warga Astana Girang, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Tarogong Kidul, pada Sabtu (31/8/2024).

Dalam kegiatan ini, terkumpul sampah plastik seberat 63,53 kilogram dari sepanjang rute jalan sehat, di mana semua peserta turut berpartisipasi memungut sampah.

Ia menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari edukasi kepada masyarakat tentang bahaya membuang sampah sembarangan, khususnya sampah plastik.

“Indonesia adalah negara terbesar kedua penyumbang sampah plastik ke lautan. Jutaan ton sampah plastik menjadi mikroplastik yang tidak terurai, dikonsumsi oleh ikan-ikan laut, dan pada akhirnya dikonsumsi oleh manusia. Ini bisa menjadi penyebab penyakit degeneratif dan karsinogenik yang merugikan anak cucu kita,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa kegiatan jalan sehat dan pungut sampah plastik ini juga dilakukan dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79.

Untuk memotivasi partisipasi warga, Yudha Puja Turnawan menyediakan berbagai doorprize seperti mesin cuci dan kulkas, serta hadiah khusus bagi peserta yang berhasil mengumpulkan sampah dengan berat paling banyak.

Yudha menegaskan bahwa kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan harus terus dibangun karena tindakan tersebut merugikan kita semua.

“Sebagai anggota dewan, saya akan selalu merespon positif dan konstruktif setiap aspirasi dari masyarakat,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua RW 03 Kampung Astana Girang menyampaikan terima kasih kepada Yudha Puja Turnawan yang telah mensupport kegiatan ini.

“Alhamdulillah, sepanjang jalan yang dilewati jalan santai tadi minimal terbebas dari sampah. Semoga silaturahmi terus terjalin erat, dan Pak Dawan bisa lebih mendukung kegiatan kami di masa depan, termasuk ketika ada warga yang terkena musibah.Pak Dawan selalu hadir dan merespon dengan cepat,” pungkasnya.

Sumber: wartagarut.com

Quote