Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi XII DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Papua Pegunungan, Arif Riyanto Uopdana, ST secara resmi menutup Turnamen Sepak Bola Komapo Cup III di Lapangan Batalyon Infanteri Yonif 411/Pandawa, Salatiga.
“Hari ini saya di Salatiga untuk menyaksikan pertandingan final sepak bola Komapo Cup III sekaligus menutup turnamen tersebut. Saya juga memberikan sponsorship untuk mendukung pelaksanaan turnamen,” kata Arif Uopdana, dikutip pada Sabtu (19/4/2025).
Menurut Arif, Turnamen Komapo Cup III ini diselenggarakan atas inisiatif dirinya selaku Anggota DPR RI Dapil Papua Pegunungan bersama pelajar dan mahasiswa yang tergabung dalam organisasi Komunitas Mahasiswa dan Pelajar Aplim-Apom (Komapo) asal Kabupaten Pegunungan Bintang yang sedang menjalani studi di Pulau Jawa.
“Turnamen ini tidak hanya untuk mengisi waktu luang adik-adik mahasiswa Papua di luar rutinitas perkuliahan, tetapi juga sekaligus sebagai wadah membangun keakraban dan persaudaraan mahasiswa Papua secara umum, dan secara khusus mahasiswa Papua Pegunungan yang sedang menimba ilmu di Jawa,” tutur Arif.
Anggota DPR RI Komisi XII yang membidangi energi, sumber daya mineral (ESDM), lingkungan hidup, dan investasi ini juga menjelaskan, Turnamen Komapo Cup III dimulai pada 5 April hingga 17 April 2025 diikuti 16 tim yang terbagi dalam 4 grup.
“Sebanyak 16 tim yang ikut bukan hanya mahasiswa yang berkuliah di Kota Salatiga saja, tetapi juga mahasiswa Papua yg berkuliah di Semarang, Yogyakarta, Bandung, dan Jawa Timur juga ikut datang untuk ikut,” urainya.
Dalam sambutannya menutup turnamen ini, Arif berpesan kepada para pelajar dan mahasiswa Papua untuk tetap fokus kuliah dan disiplin belajar agar bisa selesai tepat waktu, serta menghindari pergaulan negatif. Sebab Papua membutuhkan generasi muda yang cerdas dan berkarakter untuk menjadi pemimpin di tahun-tahun mendatang.
“Sepak Bola adalah hobby dan itu baik sebagai olahraga untuk kesehatan jasmani, untuk membangun mentalitas yang suportif dan daya juang kita, bukan hanya ketika di lapangan tetapi juga dalam kehidupan bersosial di masyarakat. Kiranya turnamen ini bisa membangun persaudaraan sesama mahasiswa Papua di Jawa,” tegas Arif.
Dalam laga final Komapo Cup III, selain Anggota DPR RI Arif Uopdana, turut hadir menyakksikan, Danyon Batalyon 411 Letkol Inf. Ilham Datu Ramang dan pihak Kanit Intel Polres Salatiga.
Sumber: papuabangkit.com