Jakarta, Gesuri.id - Sekretaris Komisi II DPRD Lampung, Aribun Sayunis menyerahkan bantuan kepada Masyarakat Terdampak Banjir di dua Kecamatan, Selasa, (28/1/2025).
Anggota DPRD Lampung dari Fraksi PDI Perjuangan dapil Lampung Selatan menyerahkan secara langsung kepada korban dampak banjir luapan sungai way sekampung, yang merendam pemukiman dan lahan pesawahan kecamatan Palas dan Sragi.
Hal tersebut di lakukan bentuk keprihatinan yang di alami oleh warga yang terdampak banjir. Salah satunya di desa Pulau Tengah dan Desa Bandan Urip Kecamatan Palas.
Selain menyerahkan bantuan paket sembako kepada warga, dirinya menegaskan agar pihak Balai Besar Lampung agar segera memberikan solusinya atas musibah yang di alami para petani.
"Balai besar harus segera membuat sungai sodetan supaya air segera surut dan para petani bisa lagi menanam padi,” kata Aribun, saat menyerahkan bantuan kepada warga Desa Pulau Tengah, pada Selasa (28/1/2025).
Karna menurut Sekertaris Komisi II tersebut, aliran air dari Kabupaten Pringsewu dan Tanggamus semua bermuara ke sungai way sekampung, yang melintasi Pesawahan di Lampung Selatan terutama Di Kecamatan Palas, Candipuro dan Sragi.
Dia juga mengatakan akan membawa permasalahan ini ke rapat anggota DPRD Lampung. Karna para petani selalu mengalami kebanjiran saat musim hujan yang mengakibatkan para petani mengalami gagal panen.
"Ini sudah di pastikan para petani mengalami gagal panen, karna tanaman padi mengalami foso, terendam hambir 7 hari,” ucapnya.
Sekedar informasi bahwa bantuan yang di Serahkan ke warga berupa MI Instans1 dus Susu dan beberapa sembako lainnya.
Sumber; liputan4.com