Ikuti Kami

Arton Tegaskan Panen Raya Jadi Bukti Keseriusan Pemerintah Dalam Percepat Ketahanan Pangan

Arton menyatakan bahwa panen raya serentak ini merupakan bukti nyata keseriusan pemerintah dalam mempercepat ketahanan pangan. 

Arton Tegaskan Panen Raya Jadi Bukti Keseriusan Pemerintah Dalam Percepat Ketahanan Pangan
Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Arton S Dohong.

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Arton S Dohong, mengapresiasi pelaksanaan Panen Raya Padi Serentak Nasional yang dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, secara virtual dari Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, Senin (7/4).

Kalteng turut berpartisipasi dalam kegiatan nasional tersebut dengan melaksanakan panen raya padi serentak di Desa Pantik, Kecamatan Pandih Batu, Kabupaten Pulang Pisau.

Baca: Ganjar Pranowo Harap Masalah Gas Melon Cepat Tuntas

Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya pemerintah mendorong swasembada pangan nasional.  

Arton menyatakan bahwa panen raya serentak ini merupakan bukti nyata keseriusan pemerintah dalam mempercepat ketahanan pangan.

“Ini menunjukkan komitmen kuat pemerintah pusat dan daerah dalam mewujudkan kemandirian pangan. Kalteng siap mendukung penuh program strategis ini,” ungkapnya, Selasa (8/4).

Menurutnya, kegiatan serentak yang melibatkan berbagai daerah ini menunjukkan komitmen kuat pemerintah pusat dan daerah dalam mewujudkan kemandirian pangan. “Kalteng siap mendukung penuh program strategis pemerintah ini,” ujar Arton.  

Baca: Ganjar Beberkan Penyebab Kenapa PDI Perjuangan Baru

Ia berharap inisiatif ini dapat terus berlanjut untuk meningkatkan produktivitas pertanian di Kalteng sekaligus memperkuat ketahanan pangan nasional.

“Dengan adanya program ini, diharapkan produktivitas pertanian di Kalteng semakin meningkat, sekaligus memperkuat posisi Indonesia sebagai negara yang mampu memenuhi kebutuhan pangan secara mandiri,” tutup Ketua DPD PDI Perjuangan Kalteng ini.

Quote