Ikuti Kami

Cegah Banjir, Heny Usulkan Normalisasi Sungai Bengawan Solo

Pernyataan Henky ini menyusul bencana banjir disebagian wilayah Jawa Timur yang sempat menganggu aktivitas masyarakat.

Cegah Banjir, Heny Usulkan Normalisasi Sungai Bengawan Solo
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Fraksi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Henky Kurniadi.

Madiun, Gesuri.id - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Fraksi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Henky Kurniadi mengusulkan normalisasi Bengawan Solo dan anak sungai untuk meminimalisir potensi banjir.

Pernyataan Henky ini menyusul bencana banjir disebagian wilayah Jawa Timur yang sempat menganggu aktivitas masyarakat.

Baca: Banjir Jakarta Akibat Minimnya Pengawasan

Henky mengatakan, banjir bandang luapan bengawan solo selama tiga hari berdampak pada potensi gagal panen, ternak yang hanyut dan kerugian materil warga masyarakat. 

 “Menurut data Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Madiun, kerugian pertanian sebesar Rp 7,106 Miliar dengan 497 hektar sawah serta mengakibatkan 17.268 Jiwa mengungsi,” ungkap Henky di Madiun, Rabu (13/3).

Henky juga berharap, kedepan ada langkah antisipatif dan tanggap bencana sehingga kerugian dapat ditekan, selain itu masukan dari masyarakat nantinya akan diperhatikan untuk disampaikan sebagai bahan sidang Komisi V dengan mitra kerja terkait.

Baca: Banjir di Tol Trans Jawa Bukan Kesalahan Konstruksi

Dalam kesempatan tersebut Henky menyerahkan  bantuan kepada warga yang terdampak banjir di Pilangkenceng dan Saradan Madiun Jawa Timur.

Adapun bantuan yang diberikan, berupa makanan ringan biskuit nutrisi dan alat tulis kepada posko penanggulangan bencana desa terdampak banjir.

Quote