Ikuti Kami

Citra Pitriyami Berterimakasih Atas Dukungan Segala Pihak

Pernyataan Citra ini usai Haji Ujang Endin Indrawan dan Haji Dadang Solihat, mencabut gugatan mereka di Mahkamah Konstitusi (MK). 

Citra Pitriyami Berterimakasih Atas Dukungan Segala Pihak
Bupati Pangandaran terpilih Citra Pitriyami.

Jakarta, Gesuri.id - Bupati Pangandaran terpilih Citra Pitriyami menyampaikan rasa terima kasihnya kepada berbagai pihak atas kebesaran hati dan dukungan yang diberikan.

Pernyataan Citra ini usai Haji Ujang Endin Indrawan dan Haji Dadang Solihat, mencabut gugatan mereka di Mahkamah Konstitusi (MK). 

Baca: Lima Kelebihan Gubernur Ganjar Pranowo

"“Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Haji Ujang Endin dan Haji Dadang Solihat atas keputusan mereka mencabut gugatan di MK. Keputusan ini menunjukkan kedewasaan dalam berpolitik dan menjadi awal yang baik untuk melangkah bersama demi kemajuan Pangandaran,” kata Citra. 

Citra menegaskan bahwa dirinya berkomitmen untuk membuka ruang komunikasi dengan semua pihak, termasuk pasangan calon 02. 

“Saya akan membuka ruang komunikasi dengan Bapak Haji Ujang Endin dan Haji Dadang Solihat. Kami memiliki pandangan dan tujuan yang sama, yaitu untuk menjadikan Pangandaran lebih baik ke depannya,” tegasnya.

Baca: 9 Prestasi Mentereng Ganjar Pranowo Selama Menjabat Gubernur 

Langkah ini menunjukkan sikap inklusif dan kepemimpinan Citra yang berorientasi pada kolaborasi. Ia mengajak seluruh elemen masyarakat dan kader partai politik, baik pendukung pasangan calon 01 maupun 02, untuk bersatu kembali. 

“Pilkada sudah selesai. Mari kita kompakkan lagi agar Pangandaran bisa melesat lebih jauh,” ujar Citra seperti yang dikutip melalui laman Pikiran Rakyat.

Quote