Purworejo, Gesuri.id - Ketua DPRD Kabupaten Purworejo, Dion Agasi Setiabudi menggelar kegiatan serap aspirasi (Reses) di Desa Cangkrep Kidul, Kecamatan Purworejo, Rabu (25/1).
Reses ini juga ditujukan untuk sosialisasi tentang pentingnya kebutuhan gizi bagi mereka. Kesempatan ini juga dimanfaatkan oleh Dion Agasi untuk membagikan susu, Makanan Pendamping (MP) ASI, dan vitamin kepada masyarakat.
Baca: Hasto dan Emil Tampak Gesit Ikuti Gerakan Instruktur SICITA
Dion Agasi memaparkan, menurut data SSGI, prevalensi stunting di Purworejo masih cukup tinggi, yakni sebesar 15,74 persen. Perlu diketahui, stunting merupakan permasalahan gizi yang kronis disebabkan oleh kekurangan gizi dalam kurun waktu yang lama akibat asupan makanan yang tidak sesuai dengan kebutuhan gizi.
Ia juga menjelaskan bahwa kegiatannya ini merupakan bentuk tindak lanjut atas instruksi Partai dari Ibu Ketum Megawati Soekarnoputri kepada kader, khususnya yang duduk di jajaran pemerintah untuk membantu penurunan masalah stunting.
“Ternyata di Kabupaten Purworejo ini masih ada yang terkena stunting. Ini menjadi PR bersama pemerintah daerah dan masyarakat untuk menuju Kabupaten Purworejo bebas stunting,” tegasnya.
Baca: Megawati Sampaikan Salam & Pesan untuk Warga Jabar
Stunting adalah masalah kurang gizi dan nutrisi kronis yang ditandai tinggi badan anak lebih pendek dari standar anak seusianya.
Selain itu, stunting menyebabkan kesulitan dalam mencapai perkembangan fisik dan kognitif yang optimal seperti lambat berbicara atau berjalan, hingga sering mengalami sakit.