Ikuti Kami

Djarot: Tudingan AHY Soal Kudeta, Manfaatnya Apa? 

Djarot menyatakan apa yang diembuskan AHY tidak berdasar. 

Djarot: Tudingan AHY Soal Kudeta, Manfaatnya Apa? 
Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat.

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat mempertanyakan keabsahan dan manfaat ucapan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), soal gerakan orang-orang lingkaran Presiden Jokowi sedang berupaya mengkudeta kepemimpinan di Demokrat.

Djarot bahkan menantang AHY membuktikan tudingannya tersebut. 

Baca: Hasto: Ciptakan Road Map Kedaulatan Pangan Hadapi Pandemi

"Apa benar? Sebaiknya dibuktikan saja," kata Djarot dilansir dari CNNIndonesia, Senin (1/2).

Djarot menyatakan apa yang diembuskan AHY tidak berdasar. 

Rencana kudeta oleh orang-orang lingkaran Presiden Jokowi, ditegaskan Djarot, tak memberi keuntungan politik apapun kepada pemerintah.

"Apa manfaatnya bagi pemerintah, karena partai pendukung sudah kuat dan solid," ujar dia.

Baca: Tanam Pohon di Citarum, Iis Gelorakan Cinta Lingkungan

Menurut Djarot, isu yang diucapkan oleh AHY adalah masalah internal Partai Demokrat. 

Sebagai masalah internal, Demokrat seharusnya menyelesaikan sendiri persoalan tersebut. 

"Iya, makanya dibuktikan saja dugaannya. Urusan internal partai harusnya bisa diselesaikan sendiri oleh PD tanpa takut intervensi pihak luar," ujarnya.

Quote