Tenggarong, Gesuri.id - Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah mengimbau kepada perangkat daerah di lingkungan Pemkab Kukar untuk membeli produk-produk lokal agar dapat membantu perekonomian rakyat.
Baca: Presiden Jokowi Ajak Negara G7 Investasi Energi Bersih
Hal itu disampaikannya saat me-launching Belanja Langsung atau “BELA” Produk Lokal Pengadaan melalui PPMSE Toko Daring LKPP RI, Senin (27/6).
Ia mencatat setidaknya ada 53 pelaku UMKM Kukar yang sudah menjadi mitra di Go Digital Marketplace Mbizmarket. Kurang lebih ada 286 produk yang telah terdaftar dan bisa dibeli langsung melalui https://www.mbizmarket.co.id/.
Ada pun jenis produknya berupa makanan, minuman, Alat Tulis Kantor (ATK), barang elektronik dan souvenir-souvenir khas Kukar.
"Saya berharap semua OPD di lingkungan Pemkab Kukar tidak ada alasan lagi untuk tidak berbelanja produk lokal, sebagai bagian peningkatan ekonomi kerakyatan di Kukar,” ucapnya.
Ia mengakui Pemkab Kukar bakal terus berupaya melakukan evaluasi terkait pelaksanaan pengadaan barang dan jasa pemda. Terutama bagi produk-produk lokal daerah.
Sekda Kukar Sunggono selaku Ketua Tim Pengadaan Barang dan Jasa menjelaskan, berdasarkan sumber data SIRUP dan SPSE per tanggal 13 Juni 2022, rekapitulasi jumlah produk dalam negeri di Kukar yang dilibatkan dalam pembangunan infrastruktur dan lainnya kurang lebih 94.28 persen, sedangkan pada sektor UMKM mencapai 87.84 persen.
“Prodak UMKM go digital akan terus kita kembangkan dengan merangkul semua pelaku usaha lokal sehingga dapat bergabung di program belanja langsung pengadaan melalui toko daring dan katalog elektronik lokal,” tandasnya.
Baca: Sekjen Hasto: Jumlah Keluarga Ikut Pileg & Pilkada Dibatasi
Sebagai tambahan, data per 31 Desember 2021 memunjukkan bahwa jumlah UMKM berdasarkan lapangan usaha di Kukar sebanyak 66.033 yang tersebar di seluruh Kukar.
“Pemkab Kukar tahun 2022, mengalokasikan anggaran belanja komoditas yang diperuntukkan bagi para pelaku UMKM lokal dengan anggaran yang disiapkan mencapai Rp93,111 miliar,” tutupnya.