Ikuti Kami

Ganjar: Silpa Rp 1 Triliun APBD Jateng Hasil Efisiensi

Jadi bukan realiasasi perencanaan pembangunan yang di bawah target.

Ganjar: Silpa Rp 1 Triliun APBD Jateng Hasil Efisiensi
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menegaskan Silpa atau Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran Tahun Berkenaan Rp 1 triliun APBD Jawa Tengah berasal dari efisiensi belanja daerah.

Semarang, Gesuri.id -  Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menegaskan Silpa atau Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran Tahun Berkenaan Rp 1 triliun APBD Jawa Tengah berasal dari efisiensi belanja daerah.

Hal itu, lanjutnya, bukan realiasasi perencanaan pembangunan yang di bawah target.

Baca: Positif Covid Naik, Masifkan Sosialisasi & Pengawasan Ketat!

"Beberapa tidak bisa dicairkan karena berpotensi pelanggaran," kata Ganjar dalam video paripurna virtual DPRD Jateng yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Jateng, Quatly Alkatiri, Minggu (14/6).

Ganjar juga menjabarkan Silpa terkait kas Bendahara Umum Daerah (BUD) sebesar Rp 837 miliar, kemudian Silpa di kas Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) sebesar Rp 172 miliar, dan kas sekolah Rp 110 miliar.

Sisa lebih Pembiayaan Anggaran atau Silpa APBD Provinsi Jawa Tengah tahun anggaran 2019 mencapai Rp 1,1 triliun.

Silpa ini menjadi perhatian sejumlah fraksi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jateng.

Baca: Pemda Jangan Asal Terapkan New Normal!

Sementara itu, Juru bicara Fraksi Partai Golkar DPRD Jateng, Supriyanto, menuturkan sisa lebih anggaran dengan angka tersebut dinilai cukup besar.

Bahkan, setara dengan APBD satu kabupaten/kota di Jateng.

Apakah karena realisasi perencanaan pembangunan di bawah target atau karena efisiensi, yang jelas, lanjutnya, di tahun berikutnya Silpa ditekan lagi agar lebih kecil.

Quote