Jakarta, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan Guntur Romli membalas pernyataan Projo yang memberikan peringatan kepada PDI Perjuangan untuk tidak terus menyerang Mantan Presiden Joko Widodo.
Projo merupakan organisasi kemasyarakatan pendukung Jokowi. Dikenal karena merupakan salah satu relawan darat terbesar dan memiliki status resmi organisasi kemasyarakatan dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusi.
Guntur Romli memberikan sentilan kepada Projo yang disebutnya tengah membocorkan kelakuan Jokowi ke PDI Perjuangan.
“Wuih ngeri. Jangan-jangan Projo sedang membocorkan kelakuan Jokowi ke PDI Perjuangan,” kata Guntur Romli yang merupakan mantan politikus PSI ini, dikutip akun X pribadinya, Senin, (17/3/2025).
Sebelumnya, Wakil Ketua Umum (Waketum) relawan Pro-Jokowi (Projo), Freddy Damanik menyatakan, kalau PDI Perjuangan terus mengganggu Jokowi bukan tidak mungkin Jokowi juga akan melawan dan akan menghancurkan kembali PDI Perjuangan dengan cara-caranya, walaupun sudah tidak Presiden lagi.
”Oleh karena itu, kami meminta kepada PDI Perjuangan agar segera move on dari Jokowi, tidak usah lagi menyerang Jokowi dan keluarganya,” ujar Freddy Damanik.
Apalagi menurutnya, Jokowi selama ini selalu diam meski dicela oleh PDI Perjuangan, partai yang mengusungnya di dua periode menjadi Presiden.
Seperti diketahui, Jokowi dan PDI Perjuangan selama ini ibarat sejoli yang tak terpisahkan sejak Jokowi masuk politik.
Namun belakangan, mereka berseberangan saat pilpres 2024. Jokowi merapat ke Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka. Sedangkan PDI Perjuangan mengusung Ganjar Pranowo - Mahfud MD.
Sumber: fajar.co.id