Jakarta, Gesuri.id - Politikus PDI Perjuangan Deddy Yevri Sitorus menanggapi situasi pandemi Covid-19 yang belum usai hingga kini.
Baca: Presiden: Berdamai Dengan Covid-19 Bukan Berarti Menyerah
Deddy menyatakan, bahwa kita kedepannya harus hidup berdampingan dengan virus Corona alias Covid-19, hingga suatu saat vaksin-nya ditemukan.
Anggota Komisi VI DPR itu bahkan mengatakan, kepastian vaksin Covid-19 ditemukan pun belum ada, sebab banyak sekali jenis virus yang hingga kini belum ada vaksinnya yang efektif.
"Hidup dan peradaban manusia akan berubah, dan virus ini akan terus menghantui sebagaimana virus yang menyebabkan typus, flu, meningitis, malaria, demam berdarah dan banyak lainnya," ujar Deddy.
Karena itu, Deddy menekankan agar virus Corona jangan dianggap enteng. Seluruh masyarakat harus selalu sadar bahwa memakai masker ketika diluar rumah, dan menjaga jarak itu penting dilakukan.
Baca: PDI Perjuangan Toraja Utara Memotivasi Para Petani
Setiap orang, lanjut Deddy, harus selalu mengingat bahwa Covid akan menjangkiti manusia yang lalai menjaga diri.
"Dia akan mencabut nyawa siapapun yang tidak mau menjaga kesehatan dirinya, yang lalai melindungi keluarganya!" ujarnya.