Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi VI DPR RI Darmadi Durianto mendukung penuh opsi restrukturisasi utang yang ditawarkan Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Irfan Setyaputra dalam mengatasi krisis keuangan yang tengah melanda maskapai milik BUMN itu.
Baca: Puan Maharani Capres 2024 Resmi Diusung PDI Perjuangan Jatim
Sebab dia berpendapat, apa yang terjadi di Garuda saat ini salah satunya akibat tata kelola skema sewa pesawat yang merugikan di masa lali. Hal itu pun sudah dijelaskan secara gamblang oleh Irfan.
"Kasih waktu direksi bekerja dan cari solusi. Kerugian sewa itu dosa masa lalu," ungkap Bendahara Megawati Institute itu dikutip dari keterangannya, Rabu (23/6).
Darmadi menegaskan mendukungannya pda sikap Irfan yang enggan menggunakan opsi penyelamatan Garuda melalui skema suntikan modal negara. Sebab, hal tersebut akan menjadi beban tersendiri untuk Pemerintah.
"Yang disampaikan Dirut sudah benar, tidak boleh ada lagi suntikan PMN (Penyertaan modal Negara). Atau dana apapun dari APBN," tegasnya.
Baca: Ahok Tantang Warga DKI Berikan Ini di HUT Jakarta ke-494
Untuk menyelesaikan masalah ini, menurutnya, yang terpenting adalah memberikan dukungan penuh pada direksi Garuda dan memberi kepercayaan untuk mencari solusi. Tentunya dengan syarat tertentu dan dengan tata kelola yang baeik.
"Pertama, tidak boleh ada suntikan dana atau APBN. Kedua, tidak boleh ada likuidasi. Ketiga, Garuda harus tetap going concern. Yang jelas syarat tersebut tidak bisa ditawar, harga mati," pungkasnya. Dilansir dari viva.