Jakarta, Gesuri.id - Ketua Komisi III DPRD Kota Gorontalo, Ariston Tilameo menanggapi permasalahan sampah di Kota Gorontalo.
Ia mengungkapkan permasalahan sampah di Kota Gorotalo sudah sering kali dibahas oleh DPRD dan Pemkot Gorontalo.
“Sering dibahas. Masalah memang kekurangan armada. Ada armada tetapi armadanya rusak,” kata Ariston, pada Senin (24/2/2025).
Ariston mengatakan, seharusnya armada yang rusah harus segera diperbaiki sehingga bisa beroperasi untuk mengurangi sampah diberbagai wilayah di Kota Gorontalo.
“Makanya kita dorong untuk segera memperbaiki armada pengangkut sampah ini,” ucapnya.
Politisi PDI Perjuangan itu mengungkapkan, DPRD Kota Gorontalo membantu DLH Kota Gorontalo dengan memporsikan anggaran yang memadai dalam APBD agar masalah sampah di Kota Gorontalo dapat teratasi.
Lebih lanjut, Ariston mengatakan dengan kepemimpinan Walikota yang baru saja dilantik ia optimis bahwa persoalan sampah ini mampu diatasi oleh Walikota baru Kota Gorontalo.
“Walikota juga baru dilantik ini kan, nah kalau tidak salah walikota baru ini punya program khusus untuk penanganan sampah. Nanti kita lihat bagaimana programnya,” ucapnya.
“Beliau sampaikan dalam pertemuan akan ditangani secara profesional supaya tidak ada lagi sampah yang berserakan,” pungkasnya.
Sumber: gopos.id