Ikuti Kami

Megawati Akui Bicara dengan Presiden Jokowo: Mau Nyari Apa Lagi sih?

Nah kalau sekarang saya lihat pemimpin itu bikin versi, aih aneh mbok yo yang udah ada dijalani aja susah banget

Megawati Akui Bicara dengan Presiden Jokowo: Mau Nyari Apa Lagi sih?
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri

Jakarta, Gesuri.id - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengaku pernah berbicara dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Saat itu, Megawati mengingatakan Presiden Jokowi soal kepemimpinan.

Dia menilai, seorang pemimpin seharusnya menjalankan apa yang dipikirkan dan dituliskan oleh para pendiri bangsa bukan malah menjalankan versi lainnya.

"Mau nyari apa lagi sih? Saya ngomong sama Pak Jokowi kalian pemimpin itu harus menjalankan apa yang dipikirkan dan dituliskan oleh para pendiri bangsa bukan kita bikin versi-versi," kata Megawati, saat memberikan sambutan di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta, Jumat (5/7).

Namun, Megawati menyebut apa yang terjadi di kepemimpinan saat ini hanya menjalankan kebijakan dengan versi lain bukan atas pemikiran para pendiri Indonesia.

"Nah kalau sekarang saya lihat pemimpin itu bikin versi, aih aneh mbok yo yang udah ada dijalani aja susah banget," tegas dia.

Megawati mengaku, sempat berpesan kepada Ganjar Pranowo jika menjadi pemimpin harus menjalani apa yang menjadi pemikiran pendiri bangsa. Sebab, hal tersebut sudah paripurna tak bisa diubah-ubah.

"Saya bilang pada Ganjar, awas loh ya lo kalau jadi pemimpin. Saya bilang sama dia, kamu harus mengikuti konsep kebangsaan kita, karena itu benarnya tinggal dijalankan itu paripurna kok susah amat ya dengan Pancasila-nya gotong-royongnya bhineka tunggal ika-nya," pungkas Megawati.

Quote