Jakarta, Gesuri.id - Jajaran DPC PDI Perjuangan Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) ikut rayakan HUT ke-51 PDI Perjuangan, Rabu (10/1).
Ketua DPC PDI Perjuangan Mitra James Sumendap usai mengikuti kegiatan HUT menegaskan jika pihaknya sejalan dengan pidato Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri yang memerintahkan kader banteng mengutamakan kepentingan masyarakat.
“PDI Perjuangan Mitra solid bergerak dan kami selalu melaksanakan serta menjalankan perintah dan tugas partai. Sebab itu seluruh jajaran PDI Perjuangan baik DPC maupun PAC selalu beregrak untuk kemajuan Mitra,” tegas Bupati Mitra di periode 2013-2023.
Caleg DPR PDI Perjuangan ini mengingatkan, di bawah kepemimpinannya yang adalah representasi PDI Perjuangan, Mitra selalu jadi yang terdepan. Untuk itu dia mengritisi kebijakan-kebijakan Pemkab Mitra saat ini. Di antaranya dana duka yang beluk dibayar sepenuhnya oleh Pemkab Mitra.
“Terkait dana duka, program ini sudah dijalankan selama 9 tahun. Kalau Pj Bupati ingin menghentikan itu, kami lebih dulu yang akan menurunkan beliau. Karena program ini adalah program Universal Coverage (UC) yang tidak melihat kemampuan masyarakat tapi disamaratakan, seperti BPJS kesehatan yang masuk kategori UC. Semua dicover. Begutu juga dana duka,” urainya.
Sebagai partai politik yang mengutamakan kepentingan masyarakat, jajaran PDI Perjuangan Mitra sudah diperintahkan untuk mengawal program tersebut.
“Saya sudah memerintahkan Fraksi PDI Perjuangan untuk segera menindaklanjuti. Kita minta pak penjabat bupati menyelesaikan itu. Minggu ini masih ada waktu membayar, semua hutang yang belum dibayar ketika tahun 2023 yang sudah ditetapkan di tahun 2024,” sebut Sumendap.
Tahun ini juga lanjutnya ada kejadian duka dari tanggal 1-10. “Itu wajib. Dinas keuangan saya minta jangan halang-halangi. Kalau ada persoalan hukum silakan polisi dan jaksa masuk, tangkap orang-orang yang korupsi dana duka. Tapi dalam keyakinan saya itu tidak dikorupsi,” tukas Panglima Panji Yosua P/KB GMIM ini.
Dia berharap anggaran dana duka tersebut tidak digeser dengan cara apapun.
Hal lain yang disampaikan Sumendap terkait perhatian pada masyarakat miskin. “Perhatikan rakyat miskin dan orang-orang yang memerlukan bantuan. Ini jadi harapan PDI Perjuangan di HUT ke 51. Terima kasih,” ujarnya.