Ikuti Kami

Novita Hardini Dukung Perempuan Indonesia untuk Bangun Peradaban di Era Digital

Pekerjaan mulia membangun peradaban, tantangannya besar. Terutama tumbuh di era digital dan globalisasi saat ini

Novita Hardini Dukung Perempuan Indonesia untuk Bangun Peradaban di Era Digital
Novita Hardini Anggota DPR RI Terpilih Periode 2024-2029 

Jakarta, Gesuri.id – Anggota DPR RI Terpilih 2024 - 2029 Novita Hardini menyampaikan pesan inspiratif melalui akun instagramnya tentang tantangan besar dalam membangun peradaban, terutama di era digital dan globalisasi saat ini. 

"Pekerjaan mulia membangun peradaban, tantangannya besar. Terutama tumbuh di era digital dan globalisasi saat ini. Bisa kah kita tegakkan kebenaran dengan api semangat keberanian?" tulis Novita di akun instagramnya @novitamochamad, Jumat (12/7).

Ia mengakui sering merasa takut, sendiri, tidak berdaya, dan tidak tahu bagaimana cara berjuang. Bahkan, untuk bersuara saja, ia merasa takut, apalagi untuk bergema.

Namun, Novita merasa beruntung melihat sosok perempuan yang hidupnya didedikasikan untuk melawan segala bentuk penindasan dan kepungan sejarah dengan ketangguhan luar biasa.

"Saya beruntung, melihat dan kemudian menjadi anak ideologi ibu @bumegabercerita yang selalu menghidupkan api semangat berjuang di atas kebenaran," tambahnya.

Dengan semangat #SatyamEvaJayate, Novita menyatakan dukungannya kepada seluruh perempuan Indonesia. 

"Saya perempuan. Saya dukung seluruh perempuan Indonesia, lahirkan peradaban mapan untuk Indonesia Emas masa depan," tulisnya.

Pesan ini menjadi ajakan bagi perempuan di seluruh Indonesia untuk terus berjuang, mengatasi ketakutan, dan membangun peradaban yang kuat demi masa depan yang gemilang bagi bangsa.

Quote