Jakarta, Gesuri.id - Gubernur Jakarta Pramono Anung menyatakan Jakarta siap menjadi tuan rumah untuk perhelatan Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) 2025.
Ajang tersebut diagendakan berlangung pada September 2025 mendatang. Menurut Pramono, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo sudah sempat meminta Pemprov DKI Jakarta untuk menjadi penyelenggara ajang olahraga pelajar tingkat nasional tersebut.
“Kemarin Menpora juga meminta kepada Jakarta untuk menjadi tuan rumah kejuaraan POPNAS,” kata Pramono di kawasan Jakarta Pusat, Selasa (22/4/2025).
Sejatinya, POPNAS diagendakan berlangsung di Sumatra Utara dan Aceh. Pramono menyatakan, Jakarta siap menjadi tuan rumah pengganti jika Aceh dan Sumatra Utara mundur.
“Jadi Pekan Pelajar Olahraga Nasional yang rencananya diadakan di Sumatra Utara dan Aceh. Kalau memang mereka tidak sanggup dan kekurangan fasilitas, maka Jakarta terbuka untuk mereka,” kata Pramono.
Tak hanya POPNAS 2025, Pramono menegaskan, Jakarta membuka diri menjadi tuan rumah ajang bergengsi kelas dunia, seperti Kejuaraan Hoki Asia.
“Dengan demikian sekali lagi, Jakarta betul-betul akan membuka diri untuk bisa menjadi tuan rumah yang baik, termasuk kejuaraan Hockey Asia dan sebagainya,” kata Pramono.