Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPR RI Dr. (H.C.) Puan Maharani mengatakan dalam situasi darurat seperti saat ini, pemerintah dapat mempertimbangkan menambah kapasitas rumah sakit dengan cara mengaktifkan kapal rumah sakit TNI Angkatan Laut atau KRI Dr. Suharso dan kapal-kapal Pelni.
Sebab, menurut Puan, nantinya kapal-kapal milik Pelni dapat dimodifikasi menjadi kapal rumah sakit.
Baca: Gejala Demokrat Jadi Partai Gagal Sudah di Depan Mata
“Kapal rumah sakit TNI AL atau kapal-kapal Pelni yang bisa dimodifikasi menjadi rumah sakit darurat. Bangun rumah-rumah sakit lapangan, bangunan-bangunan yang bisa dialihfungsikan," kata Puan dalam keterangannya, belum lama ini.
Namun Puan mengingatkan bahwa penambahan rumah sakit itu harus diiringi dengan terobosan-terobosan. Sehingga tidak bertindak seperti biasanya, mengingat keadaan sedang darurat.
"Tapi jangan bussiness as usual, kita harus bertindak dalam ritme kerja kedaruratan,” ujar Puan.
Baca: Puan Tekankan Pemerintah Harus Terbuka Soal Data Covid-19
Puan memaparkan berdasarkan monitoring dan pengawasan, penanganan pandemi Covid-19 di hulu memiliki sejumlah catatan yang perlu segera diperbaiki dan diantisipasi. Di antaranya ketersediaan ruang perawatan pasien, ketersediaan oksigen dan obat-obatan, tenaga dan alat kesehatan, pelaksanaan PPKM Darurat, hingga penegakan aturan yang tegas, terukur, tanpa pandang bulu.
Puan sekaligus meminta pemerintah memperkuat komunikasi publik dan sosialisasi sehingga masyarakat paham akan bahaya Covid-19 dan penanganannya. Dilansir dari suara com.