Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPR RI Puan Maharani menjelaskan bantuan bedah rumah ini salah satu bukti bahwa apa yang diberikan ke masyarakat terkait bedah rumah dimanfaatkan dengan baik dan bermanfaat.
“Alhamdulillah, bagi bapak ibu yang mendapatkan bantuan bedah rumah bisa mendapatkan rumah yang baik dan memberikan kesehatan bagi keluarganya, sehingga bisa sehat lahir dan batin,” kata Puan dalam keterangannya, Kamis (7/7).
Seperti diketahui Puan menemui para penerima program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS), atau bedah rumah di Kecamatan Ketanggungan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Selasa (5/7). Di kecamatan tersebut, ada 348 unit rumah yang mendapatkan bantuan.
Baca: Harkopnas ke-75, Untari Pimpin Ziarah ke Makam Bung Hatta
Sementara itu, Anggota DPR RI Paramitha Widya Kusuma menjelaskan ada 1.300 kepala keluarga yang mendapat program bantuan bedah rumah di Kabupaten Brebes. Menurut dia, anggaran dana yang disiapkan untuk program ini mencapai Rp26 miliar.
Paramitha yang merupakan anggota legislatif daerah pemilihan (Dapil) Brebes ini menyebut program BSPS ini dilaksanakan secara efektif dan tepat sasaran, karena semua penerimanya berstatus Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR).
"Pelaksanaan program BSPS warga yang rumahnya tidak layak huni mendapat bantuan senilai Rp20 juta dan ini tepat sasaran. Tujuannya, untuk melakukan rehabilitasi kondisi rumah agar lebih nyaman dan layak huni," jelas Paramitha.
Baca: Dekopin Diajak Terlibat Dalam Penyusunan RUU Perkoperasian
Anggota Komisi VII DPR ini menyampaikan terima kasih kepada Puan Maharani selalu Ketua DPR RI, yang telah menerima aspirasi masyarakat Brebes hingga mendapat program BSPS. Tentu, nama Puan akan diingat oleh warga Brebes.
"Masyarakat Brebes punya aspirasi, rumah mereka tidak layak jadi minta dibantu. Sebagai wakil rakyat, Mba Puan Maharani telah menunaikan kewajibannya menyerap aspirasi dan meneruskan agar direalisasikan melalui kementrian terkait. Tahun ini, aspirasi tersebut direalisasikan dalam bentuk bantuan bedah rumah. Nama Ibu Puan pasti akan akan terpatri di hati warga Brebes," ujarnya.
Diketahui, Tasiah (39) warga Desa Jemasih, Kabupaten Ketanggungan, mengaku senang mendapat bantuan stimulan perbaikan swadaya, bahkan sampai menangis haru dihadapan Puan Maharani.
"Senang dan bahagia, karena sudah tidak kehujanan lagi. Dulu mah kalau hujan kehujanan," kata Tasiah.