Ikuti Kami

Rokhmin Dahuri Pastikan Stok Beras Bulog Aman

Rokhmin mengingatkan perlunya manajemen stok yang baik untuk menghindari penumpukan, seperti yang terjadi di beberapa gudang.

Rokhmin Dahuri Pastikan Stok Beras Bulog Aman
Anggota Komisi IV DPR RI, Rokhmin Dahuri.

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi IV DPR RI, Rokhmin Dahuri, menyatakan bahwa stok beras Bulog di seluruh Indonesia saat ini dalam kondisi melimpah. 

Namun, ia mengingatkan perlunya manajemen stok yang baik untuk menghindari penumpukan, seperti yang terjadi di beberapa gudang, termasuk di Yogyakarta.  

Baca: Kata Ganjar Pranowo Soal Rencana KIM Plus Jadi Koalisi Permanen

"Masalah utamanya adalah penumpukan stok, termasuk sisa beras impor dari masa sebelumnya. Kami mendorong program Stabilisasi Harga dan Pasokan Pangan (SPHP) agar Bulog tidak merugi dan stok tetap tersalurkan," ujarnya.  

Dahuri juga menyambut positif kebijakan pemerintah terkait Gabah Kering Panen (GKP) yang diharapkan semakin memperkuat ketersediaan beras nasional. 

Namun, ia menekankan pentingnya menjaga kualitas beras agar tidak terjadi pembusukan atau penurunan mutu akibat penyimpanan terlalu lama. 

Sementara itu Direktur SDM dan Umum Perum Bulog, Sudarsono Hardjosoekarto, mengungkapkan bahwa Inpres Tahun 2025 tentang cadangan pangan menjadi landasan penting bagi Bulog dan kementerian terkait. 

Baca: Ganjar Pranowo Harap Masalah Gas Melon Cepat Tuntas

"Inpres ini memperkuat penyerapan gabah dan meningkatkan cadangan pangan nasional. Kami pastikan tidak ada beras yang kadaluarsa karena penyaluran dilakukan secara berkala," tegasnya.  

Sementara itu, Budi Cahyo, Kepala Perum Bulog Sumut, menyatakan bahwa Sumut saat ini mengalami deflasi harga beras akibat stok yang melimpah. 

"Kami optimis menyerap gabah sesuai ketetapan. Penyaluran SPHP sementara belum dilakukan karena masih dalam masa panen, namun akan disesuaikan jika diperlukan untuk stabilisasi harga," jelasnya.

Quote