Ikuti Kami

Safaruddin Ungkap Bertemu dengan Masyarakat Jadi Kebahagiaan Tersendiri

Untuk itu, ia selalu berupaya menyempatkan untuk datang dari kampung ke kampung menyapa warga.

Safaruddin Ungkap Bertemu dengan Masyarakat Jadi Kebahagiaan Tersendiri
Anggota DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Kalimantan Timur, Irjen Pol (Purn) H Safaruddin.

Jakarta, Gesuri.id - Anggota DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Kalimantan Timur, Irjen Pol (Purn) H Safaruddin mengungkapkan bertemu dengan masyarakat menjadi kebahagiaan tersendiri. 

Untuk itu, ia selalu berupaya menyempatkan untuk datang dari kampung ke kampung menyapa warga.

"Alhamdulillah bulan penuh berkah ini kita bisa kumpul bersama, silaturahim sekaligus berdiskusi apa saja yang menjadi kendala di lingkungan bapak dan ibu yang bisa kita upayakan untuk dibantu. Yang jelas saya senang bisa bertemu warga sekalian," ujar Safaruddin dihadapan puluhan warga RT 32 Kelurahan Klandasan Ilir, Balikpapan Kota. 

BaCa: Ganjar Ingatkan Presiden Prabowo Untuk Berhati-hati

Tidak hanya di kawasan yang biasa disebut Kampung Phinisi, Safaruddin juga berkeliling ke sejumlah lokasi di Balikpapan. Seperti Sepinggan Baru, Baru Tengah, Baru Ulu dan sejumlah wilayah lainnya. Dalam pertemuannya dengan warga, Safaruddin selalu mengingatkan pentingnya menjaga silaturahim. Pesta demokrasi, baik pileg, pilkada dan pilgub yang sudah selesai sejatinya kembali menyatukan perbedaan.

"Jaga terus persatuan, silaturahim diperkuat. Kalau dulu saat pemilu beda pilihan, ayo sekarang bersatu lagi agar lingkungan terutama di RT-RT bisa kondusif dan lebih maju pembangunannya. Perkuat gotong royong," terang mantan Kapolda Kaltim ini.

Safaruddin juga memastikan, apa yang menjadi keluhan atau aspriasi masyarakat akan segera ditindaklanjuti. Jika itu menjadi kewenangan pemerintah provinsi atau kota, pihaknya akan mendorong Fraksi PDI Perjuangan di DPRD untuk terlibat aktif membantu. Jika bisa langsung ia selesaikan, tak perlu waktu lama segera dieksekusi.

"Makanya saya juga sering ajak teman-teman dari DPRD dari Fraksi PDI Perjuangan untuk terjun ke lapangan, sehingga benar-benar mengetahui kondisi ril masyarakat di lapangan. InsyaAllah apa yang menjadi aspirasi akan saya tindaklanjuti segera, kalau saya bisa langsung, saya langsung eksekusi. Jangan khawatir," tegas Safaruddin

Quote