Ikuti Kami

Selly Temukan Banyak Penyelewengan Penyaluran BST

Pasalnya, ada temuan, bahwa penyaluran BST justru berubah menjadi voucher yang nantinya harus ditukar ke e-warung.

Selly Temukan Banyak Penyelewengan Penyaluran BST
Anggota Komisi VIII DPR RI, Selly Andriany Gantina.

Cirebon, Gesuri.id - Anggota Komisi VIII DPR RI, Selly Andriany Gantina mengaku banyak menerima laporan dari para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) soal penyelewengan penyaluran BST (Bantuan Sosial Tunai).

Selly mengatakan, menindaklanjuti laporan itu dan bahkan melakukan monitoring secara langsung. Khususnya, di wilayah daerah pilihannya di Kabupaten Indramayu, Kabupaten dan Kota Cirebon.

Baca: Reses Matindas Buka Turnamen Lariang Cup, Cari Bibit Handal

Khusus di Kabupaten Indramayu, kata dia, penyaluran yang dilakukan di luar kantor PT Pos Indonesia, seperti di Balai Desa menjadi catatan sendiri.

Pasalnya, ada temuan, bahwa penyaluran BST justru berubah menjadi voucher yang nantinya harus ditukar ke e-warung.

"Memang dilaksanakan bantuan dalam bentuk tunai tapi pasca-penyaluran, ada beberapa yang akhirnya tidak sesuai dengan apa yang diharapkan Kemensos. Di lapangan ada yang bantuan berubah menjadi bentuk voucher yang harus ditukarkan ke e-warung," ujar dia.

Selly Andriany Gantina mengatakan, temuan itu nantinya akan menjadi catatan pada saat DPR RI melakukan rapat evaluasi dengan Kemensos.

Ia juga mewanti-wanti agar tidak ada oknum yang melakukan penyimpangan terhadap bantuan untuk masyarakat.

Kepada masyarakat, Selly Andriany Gantina juga meminta untuk tidak segan melapor bilamana menemukan adanya oknum yang melakukan penyimpangan penyaluran bansos.

"Saya tentunya berharap, untuk di Indramayu, Kabupaten dan Kota Cirebon tidak sampai terjadi penyimpangan," ujar dia.

Di sisi lain, disampaikan Selly Andriany Gantina, pada hari ini ia bersama pihak Kemensos melakukan monitoring evaluasi percepatan BST tahap 1 di tahun 2022.

Yakni, untuk alokasi di bulan Januari, Februari, dan Maret 2022.

Baca: Kader Banteng Kuningan, HM Nurdin Konsisten Bagikan Bantuan

Alhamdulillah Kabupaten Indramayu saat ini sudah mencapai 99,72 persen, ini berkat bekerja sama antara Kemensos dan PT Pos dan alhamdulillah pelaksanaannya berjalan lancar," ujar dia.

Selain itu, pihaknya juga menyalurkan bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (Atensi) dari Kemensos untuk masyatakat berkebutuhan khusus seperti Lansia dan Disabilitas di Kabupaten Indramayu.

Meliputi, bantuan nutrisi lansia, bantuan nutrisi disabilitas, bantuan kursi roda atau alat bantu, bantuan paket disabilitas, hingga bantuan untuk wirausaha.

"Bantuan-bantuan ini nominalnya bervariatif, kita sesuaikan dengan kebutuhan mereka," ujar dia.

Quote