Jakarta, Gesuri.id - Puluhan orang tua tampak haru mengantarkan keberangkatan anak-anaknya mengikuti program Kerja Sambil Kuliah (Kersaku Sembada) yang diinisiasi Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan (TKPK) Sleman, di Kantor Dinsos Kabupaten Sleman, Rabu (10/7).
Sebanyak 44 anak dari Sleman berangkat mengikuti program Kerja Sambil Kuliah di PT Chemco Harapan Nusantara, Karawang Jawa Barat. Pada kesempatan ini, Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa pun turut hadir melepas keberangkat mereka.
Baca: Efek Ganjar di Pilkada 2024 Usai Jadi Elit PDI Perjuangan
Dalam momen serimonial pemberangkatan, mengalir ucapan terima kasih dari para orang penerima program Kersaku Sembada kepada Danang Maharsa atas perannya menginisiasi program tersebut.
“Awalnya, khususnya kita ya, bingung anak mau lulus SMA, mau kerja di mana, kalau kuliah jelas nggak kebayang, kok ndilalah ada program ini, matur nuwun sanget Mas Danang,” ungkap Mardiasih, orang tua penerima Program Kersaku Sembada.
Ada harapan anak-anak mereka betah dan selalu bertanggungjawab dalam pekerjaannya. Semoga kelak, dengan mengikuti program tersebut lebih punya kesempatan kerja lebih luas.
Harapan serupa juga disampaikan Danang Maharsa dalam sambutannya, program tersebut bisa menjadi ikhtiar dalam kerja pengentasan kemiskinan.
“Bagi saya ini momen yang sangat membahagiakan, melihat anak-anak mau ikut program Kersaku Sembada,” ujar Danang Maharsa.
Danang meminta anak-anak setibanya di Karawang menjalani proses belajar dan kerja yang sungguh-sungguh. Menurutnya, kalau tidak sungguh-sungguh yang kecewa bukan hanya orang tuanya, pemerintah Sleman serta pihak PT Chemco Harapan Nusantara turut menyesal memberi kesempatan tersebut.
“Gunakan waktu di Karawang sebaik-baiknya, punya uang jangan main judi online ya, tabung kirimkan orang tua,” ucap Danang.
Baca: Adian, Ganjar, Ahok Diyakini Tingkatkan Kinerja PDI Perjuangan
Selama di Karawang anak-anak penerima program Kersaku Sembada akan mendapat uang saku dan kesempatan kuliah selama 4 tahun. Setelah lulus kuliah program tersebut, dipersilahkan memilih untuk tetap kerja di PT Chemco Harapan Nusantara atau pulang kerja di tempat lain.
Program Kersaku Sembada menawarkan kuliah gratis di 8 jurusan antara lain, Teknik Metalurgi, Teknik Desain Produk, Teknik Informatika, Teknik Mesin, Akutansi, Manajemen, Hukum, Administrasi Bisnis.