Ikuti Kami

Vita Ervina Ajak Masyarakat Kabupaten Magelang Perbanyak Silaturahmi

Sosialisasi empat pilar kebangsaan ini di tutup dengan siraman rohani kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama.

Vita Ervina Ajak Masyarakat Kabupaten Magelang Perbanyak Silaturahmi
Anggota Komisi XIII DPR RI, Vita Ervina.

Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi XIII DPR RI, Vita Ervina mensosialisasikan empat pilar kebangsaan di Kabupaten Magelang, Sabtu (15/3). 

Vita membeberkan, empat pilar tersebut adalah Pancasila sebagai Dasar dan Ideologi Negara, UUD 1945 sebagai Konstitusi Negara, NKRI sebagai Bentuk Negara, dan Bhinneka Tunggal Ika selaku Semboyan Negara.

Baca: Ganjar Pranowo Mempertanyakan Klaim Sawit Sebagai Aset Nasional

Salahsatu poin penting yang disampaikan oleh Politikus PDI Perjuangan, Vita Ervina dalam sosialisasi empat pilar kali ini adalah pentingnya menjadikan bulan suci Ramadhan sebagai momentum untuk mempererat tali silaturahmi antar anak bangsa. Karena menurutnya, dengan demikian kesatuan sebagai rakyat Indonesia semakin kuat.

“Mari kita isi bulan Ramadhan ini dengan mempererat tali silaturahmi antar sesama. Karena jika kita bersatu, maka ketahanan nasional akan semakin kuat,” ujar Vita. 

Baca: Ganjar Tegaskan Kepala Daerah Harus Mampu Gali Potensi

Para peserta sosialisasi sangat antusias mengikutinya. Salah satu peserta sosialisasi, Anton menyatakan harapannya kepada Vita Ervina untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan ilmu budaya dan politik.

Sosialisasi empat pilar kebangsaan ini di tutup dengan siraman rohani kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama.

Quote