Ikuti Kami

Wakil Wali Kota Tidore Apresiasi Antusiasme Warga Ikuti Festival Pawai Obor Seli yang Berakhir Sukses

Acara penutupan yang berlangsung aman dan meriah di Pantai Seli, Kelurahan Seli ini, menandai suksesnya perhelatan budaya.

Wakil Wali Kota Tidore Apresiasi Antusiasme Warga Ikuti Festival Pawai Obor Seli yang Berakhir Sukses

Jakarta, Gesuri.id - Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan, Ahmad Laiman, secara resmi menutup Festival Pawai Obor Kelurahan Seli pada Rabu (2/4/2025). 

Acara penutupan yang berlangsung aman dan meriah di Pantai Seli, Kelurahan Seli ini, menandai suksesnya perhelatan budaya yang melibatkan partisipasi antusias dari masyarakat dan pemuda setempat.

Mengawali sambutannya, Wakil Wali Kota Ahmad Laiman menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh pemuda dan masyarakat Kelurahan Seli atas semangat dan partisipasi aktif mereka dalam menyelenggarakan festival pawai obor ini. 

Beliau berharap, kegiatan positif seperti ini akan terus memajukan Kelurahan Seli melalui berbagai inisiatif dan kreativitas generasi muda.

“Saya berharap kekompakan dan kerjasama yang terjalin erat antara pemuda dan masyarakat Kelurahan Seli ini dapat terus memberikan dampak positif bagi kemajuan kelurahan, baik di bidang seni, budaya, maupun aspek kehidupan lainnya,” ujar Ahmad Laiman.

Lebih lanjut, Ahmad Laiman menegaskan komitmen Pemerintah Daerah untuk terus memberikan ruang seluas-luasnya kepada generasi muda dalam mengembangkan bakat dan minat mereka melalui berbagai kegiatan dan event. 

Ia menyampaikan visi agar setiap kelurahan di Kota Tidore Kepulauan memiliki event unggulan yang berpotensi untuk masuk dalam kalender pariwisata kota.

“Saya secara khusus meminta kepada dinas terkait, dalam hal ini Dinas Pariwisata, untuk terus membuka diri dan mendukung ide-ide kreatif dari para pemuda di Kota Tidore dalam menciptakan acara-acara menarik yang layak untuk menjadi bagian dari kalender event Kota Tidore,” harap Wakil Wali Kota.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana menjelaskan bahwa Festival Pawai Obor ini diselenggarakan dalam rangka menyambut malam takbiran Idul Fitri 1446 Hijriah dan dilaksanakan selama dua hari setelah Hari Raya.

“Kegiatan ini merupakan wujud kerjasama antara pemuda Kelurahan Seli dan Rosel Studio sebagai upaya untuk melestarikan kearifan lokal yang telah ada sejak lama. Kami juga berharap agar di tahun-tahun mendatang, event ini dapat diselenggarakan dengan lebih meriah lagi melalui dukungan penuh dari Pemerintah Kota Tidore Kepulauan,” ungkap Ketua Panitia.

Acara penutupan Festival Pawai Obor Kelurahan Seli turut dihadiri oleh Anggota DPRD Kota Tidore Kepulauan dari Fraksi PDI Perjuangan, Abdurrahman Arsyad, para Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, Kapolsek Tidore, Lurah Seli, serta tokoh-tokoh masyarakat Kelurahan Seli.

Sumber: www.abadikini.com

Quote