Bandung, Gesuri.id - Anggota MPR RI Yadi Srimulyadi menggelar Sosialisasi 4 Pilar di Desa Ciparay, Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Sabtu (1/10).
Memaknai Hari Kesaktian Pancasila 2022 sekarang ini, Yadi Srimulyadi mengatakan. Bila ini sebagai salah satu upaya untuk memperkokoh bagaimana peran Pancasila sebagai dasar negara serta ideologi bangsa.
Baca: Endro Tegaskan Pentingnya Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan
Pancasila, lanjut Legislator dari daerah pemilihan (dapil) Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat. Memiliki peran penting sebagai pondasi dasar negara dan mempererat persatuan dan kesatuan.
“Hari Kesaktian Pancasila 2022 dimaknai sebagai sebuah penghormatan kepada seluruh pahlawan yang gugur dalam peristiwa G30S/PKI“. Ucap Politisi PDI Perjuangan itu.
“Sekaligus mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur memperjuangkan keutuhan Bangsa Indonesia”. Kata Yadi Srimulyadi yang merupakan anggota Komisi II Dewan Pewakilan Rakyat (DPR) menambahkan.
Selain itu, kata Yadi, dimana Pancasila mempunyai kesaktian yang tak bisa digantikan oleh paham apapun. Sehingga Pancasila tak bisa dirusak bahkan dirubah oleh pihak PKI pada saat itu. Karena itulah jadi diperingati sebagai Hari Kesaktian Pancasila setiap tanggal 1 Oktober.
Baca: Penjaga Pancasila, Putra: Masyarakat Teruslah Jadi Pelopor
“Melalui momentum ini, sudah seharusnya masyarakat sadar akan perjuangan pahlawan yang telah mempertahankan ideologi Pancasila agar tak tergantikan ideologi yang lain,” jelasnya.
Maka, lanjut Yadi, Kesaktian Pancasila memiliki makna penting bagi seluruh warga Negara Indonesia sebagai momentum untuk menunjukan kepada dunia bahwa Indonesia tumbuh dan besar sebagai bangsa yang multikultural dan Berbhineka Tunggal Ika.
“Sekaligus dimaknai sebagai bentuk untuk meningkatkan rasa cinta dan patriotisme dan nasionalisme dan menjaga persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia,” ucapnya.