Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya Adi Sutarwijono mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi terhadap dukungan-dukungan yang telah mereka terima dari partai-partai politik sampai sejauh ini.
"Saya kira semangat kekompakan dan gotong royong partai-partai politik ini akan semakin terwujud mendekati pendaftaran bakal pasangan calon Pilkada 2024," ucapnya, Selasa (16/7/2024).
Dukungan teranyar yang diterima oleh Eri Cahyadi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) membuat PDI Perjuangan semakin positif dalam menatap Pemilihan Walikota (Pilwali) Surabaya 2024.
Awi, sapaan akrabnya juga menjelaskan, dukungan yang sudah diterima dari berbagai partai politik tersebut merupakan buah dari hasil komunikasi intensif yang dilakukan pasangan Eri Cahyadi-Armuji.
"Ini juga buah yg baik dari serangkaian komunikasi politik yang dilakukan Mas Eri Cahyadi dan Armuji untuk merangkul partai-partai politik, baik yang mendapatkan kursi di parlemen maupun non-parlemen," paparnya.
Ketua DPRD Kota Surabaya ini juga menerangkan, komunikasi intensif yang dilakukan oleh Eri Cahyadi-Armuji tidak hanya menjelang kontestasi politik Pilwali Surabaya 2024, namun juga mengajak mereka untuk membangun Kota Surabaya selama masa empat tahun kepemimpinan mereka.
"Sejak awal, Eri-Armuji telah meletakkan dasar bahwa membangun Surabaya tidak bisa sendirian dan harus melibatkan seluruh pihak dan komponen apalagi mereka juga incumbent dan sudah berbuat banyak untuk mendorong percepatan pembangunan di Surabaya, sampai hari ini pun mereka mendorong pembangunan yang tiada henti," tegasnya.
Selain mendapat dukungan yang resmi dari partai-partai politik, Awi juga mengungkapkan berdasarkan pengamatan kader banteng di lapangan, masyarakat Kota Surabaya sejauh ini juga sudah puas dengan kiprah dan kinerja Eri Cahyadi-Armuji.
"Setiap kami turun dan kami menyampaikan komunikasi bahwa kami mengusung mereka, sambutan masyarakat Kota Surabaya sangat baik dan mereka juga antusias serta memberikan sinyal yang positif, masih kompak satu suara mendukung kembali Eri-Armuji," pungkas Awi.