Praya, Gesuri.id - Calon Gubernur NTB TGH Ahyar Abduh yang berpasangan dengan H Mori Hanafi menyambangi kampung kelahiran istrinya H Suryani di Lingkungan Serengat Kelurahan Prapen, Kecamatan Praya, Kabupaten Lombok Tengah.
Kedatanganya disambut semarak oleh ratusan masyarakat. Bahkan kedatangan Ahyar Abduh bersama istrinya disambut dengan alat musik Gendang Beleq dan Jaran Mati. Ahyar Abduh memilih untuk berjalan kaki bersama ratusan masyarakat ke lokasi kegiatan.
Dalam sambutanya, Ahyar Abduh meminta izin kepada pihak keluarga untuk berikhtiar membangun NTB ke depannya. Dalam kesempatan itu dirinya memaparkan berbagai program yang akan dilaksanakan ketika menjadi gubernur nantinya. Yang menjadi prioritasnya nanti adalah mempercepat realisasi pembangunan Dam Mujur yang sudah lama dinanti- nanti oleh masyarakat.
“Karena keberadaan Dam Mujur adalah sangat penting untuk mengairi ratusan hektar persawahan milik masyarakat. Serta mengatasi kekeringan terutama di wilayah selatan. Maka Ahyar- Mori akan menjadikan Dam Mujur menjadi prioritas kami kedepanya,” ujarnya seperti dilansir radarlombok.co.id.
Keberadaan Dam Mujur sangat dibutuhkan karena kekurangan air di wilayah selatan bisa ditanggulangi.
“Karena kami tidak mau warga membeli air lagi saking sulitnya air. Maka dam Mujur harus bisa direalisasikan,” jelas cagub yang diusung PDI Perjuangan itu.