Ikuti Kami

Bagi-bagi Duit Sebelum Kampanye Dimulai, Hermanto: Money Politik, Laporkan!

Jika warga menginginkan adanya perubahan di Kota Depok, warga harus berani mengalahkan perbuatan money politik.

Bagi-bagi Duit Sebelum Kampanye Dimulai, Hermanto: Money Politik, Laporkan!

Jakarta, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan Kota Depok, Hermanto mengatakan masyarakat di Kota Depok diminta berani melaporkan jika menemukan adanya kasus dugaan money politik di Pilkada Depok 2024. Hal itu dikatakan saat menghadiri kegiatan Konsolidasi Daerah Pemilihan Beji-Cinere-Limo.

Ia mengatakan, jika warga menginginkan adanya perubahan di Kota Depok, warga harus berani mengalahkan perbuatan money politik.

“Jika ingin Perubahan maka berikan suara untuk Supian-Chandra di Pilkada Depok,” katanya, Rabu (18/9/2024).

Hermanto mengingatkan kepada masyarakat agar di Pilkada ini jangan sampai terjadi money politik seperti pada Pileg 2024.

‘Masyarakat hendaknya bisa menahan diri dan jangan terpengaruh dengan adanya pihak-pihak yang memberikan uang menjelang hari pencoblosan,” tegasnya.

Dia menambahkan, warga jangan terpengaruh dengan uang senilai Rp 100 ribu yang diberikan oleh pihak yang tidak bertanggungjawab.

“Jika ada yang bagi-bagi duit saat masa kampanye laporkan ke saya, saya siap pasang badan,” paparnya.

Hermanto sangat menyayangkan adanya pimpinan di Kota Depok yang bagi-bagi uang kepada pemuda.

“Kami rasa tidak pantaslah, walaupun belum memasuki masa kampanye,” ucapnya.

Dia berharap agar Bawaslu berani memanggil yang bersangkutan terkait dugaan bagi-bagi uang kepada para pemuda Depok.

Sementara itu Sekretaris DPD PAN Kota Depok, Nurhasan menyayangkan adanya bakal calon wali kota yang juga pemimpin di Kota Depok yang bagi-bagi uang kepada pemuda dengan dalih apapun.

“Ya enggak etislah, pemuda Depok bukan pemuda yang pengemis,” tandasnya.

Dia meminta Bawaslu bisa memanggil yang bersangkutan untuk ditindak sesuai aturan.

“Belum kampanye aja sudah bagi-bagi uang, gimana saat kampanye nanti,” pungkasnya.

Sumber: jurnaldepok.id

Quote