Jakarta, Gesuri.id - Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan (DPP PPP) Achmad Baidowi menegaskan pihaknya tetap solid mendukung Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden RI Ganjar Pranowo-Mahfud Md.
Achmad Baidowi mengemukakan hal itu ketika menanggapi deklarasi oleh Koordinator Nasional (Kornas) Kader PeTiGa untuk mendukung Pasangan Capres dan Cawapres RI Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Minggu (26/11/2023) siang.
"Mungkin yang menyampaikan beda dukungan itu dahulunya pernah masuk di struktur PPP. Akan tetapi, sekarang kami pastikan bahwa struktur PPP solid," kata pria yang akrab disapa Awiek, saat dihubungi ANTARA di Jakarta, Minggu.
Di sisi lain, Awiek mengaku pihaknya tidak mengetahui adanya Kornas Kader PeTiGa yang mendeklarasikan dukungan kepada Prabowo-Gibran.
Walaupun demikian, lanjut dia, bagi kader PPP yang terbukti tidak tunduk pada ketentuan organisasi, akan disiapkan sanksi organisasi.
Awiek mengatakan bahwa pihaknya saat ini fokus pada penguatan dukungan kepada pasangan Ganjar-Mahfud, terutama di akar rumput.
"Kami terus lakukan konsolidasi ke bawah untuk memenangkan Ganjar-Mahfud," katanya.
Sebelumnya, Rabu (26/4), Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi mengusung mantan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai calon presiden pada Pilpres 2024.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada hari Senin, 13 November 2023, menetapkan tiga bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.
Hasil pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 pada hari Selasa, 14 November 2023, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.
KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.