Ikuti Kami

Banteng Babel Ajak Semua Pihak Bisa Bersaing Secara Sehat

Dukungan PDI Perjuangan menjadikan pasangan Hidayat Arsani-Hellyana akan bersaing dalam Pilkada Bangka Belitung 2024. 

Banteng Babel Ajak Semua Pihak Bisa Bersaing Secara Sehat
Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Didit Srigusjaya.

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Didit Srigusjaya, mengajak semua pihak bisa bersaing secara sehat dalam kontestasi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Babel 2024.

Didit Srigusjaya menyampaikan imbauan itu usai PDI Perjuangan resmi mengusung pasangan Hidayat Arsani dan Hellyana maju ke dalam Pilgub Babel 2024.

Baca: Ganjar Pranowo Nilai Putusan MK Akan Ubah Peta Konstelasi Pilkada

Dukungan PDI Perjuangan menjadikan pasangan Hidayat Arsani-Hellyana akan bersaing dalam Pilkada Bangka Belitung 2024. 

Pasangan ini akan menghadapi bakal calon lainnya, yakni pasangan Erzaldi Rosman Djohan dan Yuri Kemal Fadlullah. 

"Saya berharap nanti, siapapun yang menjadi calon Gubernur dan Wakil Gubernur, mari kita tidak boleh menyudutkan lawan-lawan kita. 

Karena bagaimanapun Pak Dayat, Pak Erzaldi saudara-saudara kita, mari kita berkompetisi dengan baik dan benar," ujar Didit Srigusjaya, Jumat (23/8).

Didit Srigusjaya mengungkapkan pesan itu khususnya ditujukan pada seluruh kader PDI Perjuangan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

"Saya berharap nanti, siapapun yang menjadi calon Gubernur dan Wakil Gubernur, mari kita tidak boleh menyudutkan lawan-lawan kita. 

Baca: Mengulik Gaya Kepemimpinan Transformasional Ganjar Pranowo

Karena bagaimanapun Pak Dayat, Pak Erzaldi saudara-saudara kita, mari kita berkompetisi dengan baik dan benar," ujar Didit Srigusjaya, Ketua DPD PDI  Bangka Belitung, Jumat (23/8/2024).

Didit Srigusjaya mengungkapkan pesan itu khususnya ditujukan pada seluruh kader PDI Perjuangan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Quote