Ikuti Kami

Banteng Jabar Siapkan Kader Terbaik Hadapi Pilgub

Ono optimistis seluruh kader dan pengurus DPD PDI Perjuangan Jawa Barat bisa meraih kemenangan di Pilgub Jawa Barat Tahun 2024. 

Banteng Jabar Siapkan Kader Terbaik Hadapi Pilgub
Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono.

Bandung, Gesuri.id - DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Barat (Jabar) menyiapkan kader terbaik yang diusung dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Tahun 2024.

"Saya sebagai Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, mempunyai tanggung jawab untuk memenangkan Pilgub Jawa Barat dari PDI Perjuangan," kata Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Ono Surono seusai menghadiri acara Festival Bakar Ikan Nusantara di Kantor DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Jalan Pelajar Pejuang 45 No.1 Kota Bandung, Sabtu (25/6).

Menurut Ono, selama ini, PDI Perjuangan Jawa Barat belum pernah berhasil mengantarkan kader yang dicalonkan sebagai kepala daerah di Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat keluar sebagai pemenang dalam kontestasi politik tersebut.

Baca: Gibran Pastikan Sejumlah BUMN Siap Sponsori APG

"Selama ada Pilgub Jabar, belum pernah ada PDI Perjuangan menang. Belum jadi Gubernur Jabar. Jadi untuk di Jawa Barat ini belum pernah jadi gubernur dari PDI Perjuangan," kata dia.

Namun, lanjut Ono, pihaknya optimistis seluruh kader dan pengurus DPD PDI Perjuangan Jawa Barat bisa meraih kemenangan di Pilgub Jawa Barat Tahun 2024. 

"Saya melihat sorot mata mereka yang hadir di acara ini, menandakan bahwa mereka mempunyai komitmen untuk menjadikan kader PDIP sebagai Gubernur Jawa Barat Tahun 2024," kata dia.

Terkait persiapan untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Tahun 2024, kata Ono, hasil Rakernas PDI Perjuangan di Jakarta beberapa waktu lalu menjadi acuan bagi pihaknya dalam kinerja pemenangan. 

Baca: PDI Perjuangan Tak Pilih Capres dari Popularitas dan Figur

"Dengan ada yang telah dihasilkan rakermas kemarin itu, menjadi juga tuntutan bagi kita untuk bisa menjalankan hasil rakernas tersebut," kata dia.

Terlebih, lanjut Ono, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati telah berpesan agar seluruh kader untuk fokus bekerja tanpa membicarakan aspek elektoral. 

"Dan Ibu Megawati selalu bicara, kader partai jangan melulu bicara elektoral semata namun bagaimana kerja. Jadi kita fokus saja kerja. Ada pun ke depan PDI Perjuangan dengan yang ditargetkan kita menang Pileg, Pilpres dan Pilkada Tahun 2024, itu harus didasari kerja politik kerakyatan yang jelas," kata dia.

Quote