Ikuti Kami

Banteng Kabupaten Cianjur Gelar Konsolidasi Internal Untuk Hadapi Pilkada

Konsolidasi untuk memperkuat mesin partai agar bisa bergerak membawa kemenangan di Pilkada Cianjur. 

Banteng Kabupaten Cianjur Gelar Konsolidasi Internal Untuk Hadapi Pilkada
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cianjur, Susilawati.

Jakarta, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cianjur menggelar konsolidasi dalam rangka memantapkan langkah strategis jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 27 November 2024.

Konsolidasi untuk memperkuat mesin partai agar bisa bergerak membawa kemenangan di Pilkada Cianjur. 

Baca: Ganjar: Masyarakat Sipil Butuh Skenario Perbaikan Demokrasi

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cianjur, Susilawati mengatakan bahwa kegiatan berlangsung selama tiga hari dengan diikuti seluruh pengurus partai, digelar di 6 daerah pemilihan (Dapil). 

Tujuan konsolidasi kata Susi, untuk memperkuat mesin partai dalam menggerakan pemenangan pasangan Herman-Ibang. 

"Kita siapkan para militan ini, untuk door to door, melakukan rekruitment saksi di setiap tempat pemungutan suara (TPS)," ujar Susi, Sabtu, (14/9/2024).

Kita targetkan kemenangan berbasis TPS, lanjut Susi, karena ada perubahan untuk formasi TPS. 

"Sekarang TPS kan bertambah, kita libatkan Gen Z dengan memenuhi persyaratan yang sudah ditetapkan, salah satu nya anggota partai, berani, berdomisili di wilayah Rt /Rw di tempat TPS tersebut, mampu membaca dan menulis," kata Susi.

Lebih lanjut, kader besutan Megawati Soekarnoputri berparas geulis itu pun meberikan warning kepada seluruh kader PDI Perjuangan untuk tetap solid, dan jika ada kader yang mendukung Paslon lain akan ditindak tegas. 

Baca: Ganjarist Komitmen Setia Dukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2029

Menurutnya, jika terdapat kader, struktur partai terbukti mendukung paslon lain di Pilkada Cianjur dan Pilgub Jabar akan ditindak tegas. 

"Karena yang harus diamankan adalah surat keputusan Ketua Umum (Ketum) partai yang sudah mengusung pasangan cabup dan cawabup serta cagub dan cawagub" tegasnya.

Quote