Jakarta, Gesuri.id - Sekretaris DPD PDI-Perjuangan Kalteng, Sigit K Yunianto merespon adanya dorongan bebagai kalangan agar Agustiar Sabran maju di Pilgub Kalteng 2024 tersebut.
Kepada Tribunkalteng.com, Senin 18 Maret 2024 malam, Sigit K Yunianto yang saat ini masih menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Palangkaraya, mempersilakan Agustiar Sabran melakukan komunikasi politik.
Baca: Ganjar Beberkan Banyaknya Koperasi Bobrok di Indonesia
Sigit mempersilakan Agustiar Sabran maupun kader PDI Perjuangan lainnya untuk melakukan komunikasi politik dengan masyarakat maupun partai lainnya jika ingin maju Pilkada 2024.
" Ya, tidak masalah, beliau adalah Kader PDI Perjuangan, semua Kader PDI Perjuangan sudah dipersilakan oleh partai untuk segera turun ke bawah, apabila berminat untuk maju sebagai kepala daerah atau wakil kepala daerah," ungkapnya.
Bukan hanya itu, terang Sigit, pihaknya juga mempersilakan bagi kader PDI Perjuangan yang ingin ikut Pilkada untuk melakukan komunikasi dengan saudara partai politik lainnya.
Baca: Lima Kelebihan Gubernur Ganjar Pranowo
"Dipersilakan saja mereka melakukan komunikasi politik juga dengan partai lainnya," ungkapnya.
Saat ditanya terkait mekanisme PDI Perjuangan untuk pencalonan kepala daerah yang akan di usung, dia menegaskan akan ada meksnismenya .
"Prosedur itu nanti akan ada mekanisme tersendiri dari partai untuk sekarang silakan melakukan komunikasi politik," terang Sigit K Yunianto.